Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Tiga Perawatan Alami untuk Mengatasi Rambut Rontok

Stres yang berlebihan bisa memicu rambut rontok, bahkan dapat menyebabkan kebotakan atau alopecia areata

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Tiga Perawatan Alami untuk Mengatasi Rambut Rontok
Ist
Ilustrasi rambut rontok 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rambut rontok bisa diatasi atau dicegah tanpa obat yaitu dengan mengubah gaya hidup lebih sehat dan menggunakan bahan alami.

Tiga cara yang bisa dilakukan adalah :
 

Konsumsi nutrisi penting untuk rambut

Berikut beberapa nutrisi yang dapat mengatasi rambut rontok.

Zat besi. Anemia bisa menyebabkan rambut rontok. Suplemen zat besi dapat membantu Anda mengatasi anemia. Cukupi juga asupan zat besi dati menu makanan Anda. Sumber makanan yang mengandung zat besi antara lain sayuran berdaun hijau, daun bawang, buah-buahan kering, daging, unggas, dan kacang mede.

Zinc dan biotin. Sumber nutrisi ini dapat membantu pertumbuhan rambut. Orang yang mengalami kekurangan zinc dan biotin dapat memiliki rambut dan kuku yang tipis atau rapuh.

Protein. Ini adalah zat pembangun utama tubuh, termasuk sel rambut. Asupan protein yang terlalu rendah dapat melemahkan struktur rambut dan memperlambat pertumbuhan rambut.

Berita Rekomendasi

Oleh sebab itu, cukupi asupan protein harian Anda. Asupan protein cukup mudah didapat, termasuk dari ikan, daging, telur, kacang-kacangan seperti kacang almond, tahu dan tempe, hingga beberapa buah dan sayuran tinggi protein (alpukat, kurma, jambu biji, nangka, pisang, brokoli, jamur, kentang, jagung, dan asparagus).

Mengelola Stres

Stres yang berlebihan bisa memicu rambut rontok, bahkan dapat menyebabkan kebotakan atau alopecia areata.

Cara yang mungkin bisa membantu mengelola stres Anda adalah dengan olahraga, melakukan yoga, berdoa, atau meditasi.

Ini memberikan efek menenangkan untuk pikiran Anda, sehingga Anda bisa berpikir lebih jernih.
 

Minyak Esensial

Anda bisa menggunakan beberapa jenis minyak esensial ke bagian rambut yang rontok. Minyak esensial yang bisa digunakan antara lain minyak rosemary dan minyak lavender.

Minyak rosemary dipercaya bisa mempercepat pertumbuhan serta melebatkan ketebalan rambut. Minyak rosemary bekerja dengan cara meningkatkan metabolisme sel untuk mempercepat pertumbuhan rambut.

Sementara minyak lavender berperan sebagai antioksidan kuat guna mengurangi peradangan. Dengan meredakan peradangan, kulit kepala dapat meningkatkan pertumbuhan setiap helai rambut.

Namun, perlu diingat bahwa penggunaan minyak esensial harus dicampur dengan minyak pengencer (misalnya minyak zaitun atau minyak kelapa) serta pastikan Anda tidak alergi terhadap kandungan minyak esensial tersebut. (Hellosehat)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas