Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Jika Mimisan Datang Tiba-tiba, Bisa jadi Tanda 5 Penyakit Berbahaya Ini

Jika mimisan terjadi bukan karena hidung terbentur, itu bisa menjadi tanda dari lima penyakit berbahaya nan mematikan ini.

Editor: Sri Juliati
zoom-in Jika Mimisan Datang Tiba-tiba, Bisa jadi Tanda 5 Penyakit Berbahaya Ini
free press journal
Mimisan Bisa Tunjukkan Penyakit Berbahaya 

TRIBUNNEWS.COM - Mulai sekarang, jangan pernah menyepelekan mimisan.

Siapa sangka jika mimisan menjadi tanda beberapa penyakit berbahaya.

Apalagi jika mimisan datang tiba-tiba dan tanpa disertai gejala sakit yang lainnya.

Jika mimisan terjadi bukan karena hidung terbentur, itu bisa menjadi tanda dari lima penyakit berbahaya nan mematikan ini:

1. Sinusitis Akut

Sinus yang meradang dan membengkak bisa menyebabkan penumpukan lendir.

Ini juga membuatmu sulit bernapas hingga Anda cenderung meniupkan udara keluar dari hidung dengan kencang.

Berita Rekomendasi

Saat itulah pembuluh darah kecil di hidung kamu pecah dan menyebabkan mimisan.

2. Tumor Hidung dan Parasanal

Sering mimisan bersama dengan lendir bernoda darah dari hidung bisa jadi satu tanda tumor hidung.

Biasanya diikuti dengan hidung tersumbat, tak bisa membaui, mati rasa pada gigi, nyeri di dekat mata dan ada campuran nanah keluar dari hidung.

3. Polip hidung

Pertumbuhan jaringan lembut dalam saluran hidung disebut polip.

Polip bukanlah kanker. Biasanya disebabkan karena peradangan dari asma atau alergi.

Halaman
12
Sumber: Intisari
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas