Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Ibu Hamil Alami Morning Sickness di Malam Hari, Ini Solusinya

Morning sickness dialami oleh beberapa ibu hamil di waktu malam. Anda mengalami mual sehingga kesulitan tidur.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Ibu Hamil Alami Morning Sickness di Malam Hari, Ini Solusinya
net
hamil mual 

TRIBUNNEWS.COM - Morning sickness dialami oleh beberapa ibu hamil di waktu malam. Morning sickness di malam hari hanya terjadi setelah matahari terbenam.

Lalu, apa yang memicu morning sickness di malam hari dan cara mengatasinya? Mual dan muntah tidak hanya terjadi pada pagi hari. Ibu hamil dapat mengalaminya bahkan pada waktu malam.

Bahkan mual di malam hari lebih merepotkan karena dapat membuat Anda sulit tidur.

Morning sickness di malam hari dapat disebabkan karena berbagai alasan, salah satunya adalah perubahan yang dialami tubuh Anda di awal kehamilan.

Mengonsumsi terlalu banyak bumbu dan minyak juga menyebabkan keasaman dan gangguan pencernaan pada beberapa perempuan selama kehamilan dan dapat mual di pagi maupun malam hari.

Baca: Manfaat Minyak Kelapa untuk Ibu Hamil

Kehamilan juga dapat menyebabkan stres yang mungkin juga menjadi salah satu penyebab morning sickness di malam hari.

Tips mengatasi morning sickness di malam hari:

BERITA REKOMENDASI

1. Perbaiki posisi tidur

Asam lambung merupakan penyebab morning sickness di malam hari. Oleh karena itu, untuk menghindarinya, sangga kepala Anda dengan dua bantal agar sedikit lebih tinggi dan tidur di sisi kiri dengan membungkuk lutut kanan.

Anda juga bisa meletakkan bantal di antara lutut agar lebih nyaman.

2. Ngemil

Pastikan Anda menyediakan makanan ringan dan sering ngemil. Ini adalah cara terbaik untuk menjaga diri Anda dari lapar atau terlalu kenyang pada saat bersamaan.


Dianjurkan untuk makan pada selang waktu dua hingga tiga jam, namun konsumsilah makanan sehat.

Diet Anda harus terdiri dari makanan yang kaya protein, karbohidrat, dan nutrisi penting lainnya yang diperlukan untuk kehamilan yang sehat.

Halaman
12
Sumber: Nakita
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas