Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Kesehatan

Tips Agar Ibu Hamil Tak Galau Selama Fase Kehamilan

Buku berjudul 'Parenting Tanpa Galau' lebih banyak menyodorkan informasi mengenai cara mengasuh anak dari saat lahir hingga usia tiga tahun.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Tips Agar Ibu Hamil Tak Galau Selama Fase Kehamilan
TRIBUNNEWS/LITA FEBRIANI
Peluncuran buku Teman Bumil di Gramedia Matraman, Jakarta Timur, Rabu (26/6/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aplikasi khusus kehamilan Teman Bumil dan Grasindo resmi merilis dua buku mengenai kehamilan dan parenting.

Buku berjudul 'Hamil Tanpa Galau' ini berisi tahapan kehamilan per trisemester, tes kehamilan yang harus dijalani, mitos-mitos soal kehamilan, hubungan suami istri saat hamil hingga persiapan persalinan.

Sementara, buku berjudul 'Parenting Tanpa Galau' lebih banyak menyodorkan informasi mengenai cara mengasuh anak dari saat lahir hingga usia tiga tahun.

Kehamilan selalu menjadi hal luar biasa untuk seorang istri. Dimana biasanya akan terjadi perubahan hormon. Perubahan hormon ini akan menyebabkan kegelisahan yang bisa disebut juga galau.

Co-Founder Teman Bumil, Tiffany Robyn Soetikno, menyebutkan kegalauan-kegalauan yang biasa dikeluhkan para ibu saat masa kehamilan.

Pertama, dilihat dari Instagram, dari aplikasi Teman Bumil, perempuan hamil biasanya mengeluhkan kondisi badan atau mental mereka.

Baca: Peneliti LIPI Syamsuddin Haris: KPK Mending Bubar Saja Kalau Dipimpin Jenderal Polisi

Berita Rekomendasi

Kedua, banyaknya informasi yang didapat menjadikan para calon ibu akhirnya bingung.

Ketiga, mengenai perubahan yang terjadi di tubuh para ibu hamil sendiri misalnya mual muntah pada awal atau setelah melahirkan.

"Sebenernya banyak banget kegalauan yang dialami ibu selama masa kehamilan maupun sampai anak usia 3 tahun," kata Robyn kepada Tribunnews.com usai acara peluncuran buku di Gramedia Matraman, Jakarta Timur, Rabu (26/6/2019).

Baca: Jadi Tersangka Kasus Korupsi BLBI, Besok KPK Panggil Sjamsul Nursalim dan Istri

Selain mengungkap kegalauan yang sering dialami bumil selama masa kehamilan, Robyn juga memberikan tips yang dapat digunakan untuk mengatasi kegalauan selama hamil.

Pertama, ibu hamil harus tahu dukungan datang dari mana dan juga pegangan dukungan yang valid atau bisa terpercaya.

Kedua, harus kenal diri sendiri sebenarnya kalau sendiri sukanya apa, pantangannya apa. Hal ini akan membuat perempuan lebih nyaman saat nanti waktu menjalani masa kehamilan atau anaknya lahir.

"Makanya kita siapkan aplikasi Teman Bumil. Teman Bumil memang dibuat khusus untuk menemani ibu hamil di Indonesia, makanannya sudah disesuaiin. Kita juga sudah desain sedemikian rupa mengenai tahapan apa yang akan dirasain selama kehamilan," terangnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas