Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Kesehatan

Lihat Dampak Virus Corona di China, Kali Ini Bukan Dampak Negatif

Virus Corona berdampak bagi Negara China, kali ini dampaknya bukan dampak negatif

Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Lihat Dampak Virus Corona di China, Kali Ini Bukan Dampak Negatif
mothership.sg/NASA
Perbandingan dampak virus corona di China, kali ini bukan dampak negatif 

TRIBUNNEWS.COM - Sekitar tiga bulan lamanya dunia digegerkan dengan wabah virus corona atau Covid-19.

Virus mematikan yang kini menelan ribuan korban jiwa ini sudah menginfeksi di seluruh penjuru dunia.

Di China, virus tersebut juga menginfeksi banyak penduduk hingga tak sedikit yang diisolasin dan mendapat penanganan intensif.

Namun kali ini dampak virus corona tak selamanya negatif.

Seperti halnya terkait polusi di China.

Polusi di China akibat corona
Polusi di China akibat corona (mothership.sg/NASA)

Berdasarkan pengamatan citra satelit NASA dari waktu ke waktu, terjadi penurunan polusi di China.

Demikian dikarenakan wabah virus corona.

Baca: Sikap Anies Baswedan dan Permasalahan Jakarta, Mulai dari Banjir Sampai Virus Corona

Berita Rekomendasi

Dikutip dari mothership.sg, sebagian besar penyumbang polusi di China seperti pabrik tutup karena virus tersebut.

Polusi menurun drastis setelah wabah virus corona menyebar.

Badan antariksa Amerika Serikat, NASA, membandingkan tingkat polusi antara tiga pekan pertama tahun 2020 hingga tengah Februari 2020.

Peta NASA menunjukkan bagaimana tingkat nitrogen dioksida, gas beracun dari kendaraan, pembangkit listrik dan pabrik, anjlok setelah karantina massal.

NASA mengatakan penurunan polusi sejalan juga dengan turunnya kegiatan ekonomi.

Hal itu dikarenakan kegiatan masyarakat juga terbatas sebagai upaya untuk mengendalikan virus.

Ilmuwan badan antariksa mengatakan penurunan polusi pertama kali terlihat di dekat Wuhan, sumber wabah corona, tetapi akhirnya menyebar ke seluruh negeri.

Perbandingan polusi di China dari taun ke tahun
Perbandingan polusi di China dari taun ke tahun (mothership.sg/NASA)
Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas