Cara Tutup Mulut yang Benar saat Batuk & Bersin demi Cegah Corona
Cara batuk dan bersin yang benar agar tidak menularkan penyakit kepada orang lain. Hal ini disampaikan Dokter Spesialis Paru Reviono.
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Tiara Shelavie
"Kalau pun tidak ada masker tidak ada tisu, jangan pake telapak tangan," imbaunya.
Sebab, jika menggunakan telapak tangan untuk menutupi, kuman akan pindah di telapak tangan.
"Jika pakai di tangan, terus pegang pegangan pintu, maka kuman akan menempel di situ," ujarnya.
Jika gagang pintu dipegang orang lain, maka orang lain akan terkena kuman atau virus tersebut.
"Apalagi setelah itu memegang mulut, hidung, atau bahkan mengucek mata," ungkapnya.
Hal itulah yang menyebabkan orang lain tertular penyakit.
Reviono mengungkapkan, dalam kondisi ini, dianjurkan untuk menggunakan lengan untuk menutup mulut saat batuk atau bersin.
"Jika tidak ada tisu, pake lengan untuk menutupi," ungkapnya.
Baca: 4 Pasien Virus Corona di Indonesia Sembuh, Ini Rinciannya
Tempat Umum Rentan Penularan
Dokter Reviono mengungkapkan fasilitas umum seperti sekolah rentan terjadi penularan virus atau penyakit.
"Kalau kelompok orang atau populasi memang berisiko mudah tertular, sudah ada beberapa penelitian. Seperti panti rumah jompo, lembaga permasyarakatan," ungkapnya.
"Itu kalau ada infeksi penyakit menular itu menyebarnya cepat," imbuhnya.
Reviono mengungkapkan jika sebuah populasi ada satu sumber penularan, akan mudah menyebar dibanding yang bukan populasi.
"Jadi kelompok sekolah atau pondok pesantren ada satu saja sumber penularan, itu mudah menyebar dibanding yang bukan kumpulan populasi," jelasnya.
(Tribunnews.com/Wahyu Gilang P)