Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Ketahui Penyebab Sekaligus Solusi Ketika Berat Badan Anak di Masa Pertumbuhan Tak Bertambah

Di masa pertumbuhan, sebagian anak mengalami masalah berat badan yang tidak bertambah.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Ketahui Penyebab Sekaligus Solusi Ketika Berat Badan Anak di Masa Pertumbuhan Tak Bertambah
Shutterstock
Ilustrasi anak tumbuh pendek. 

Beberapa anak memiliki kelainan genetik yang dapat memengaruhi penambahan berat badan, dan memerlukan tindakan dari dokter spesialis.

Kapan harus pergi ke dokter Jika kita khawatir anak tidak mengalami kenaikan berat badan yang sesuai, segera bawa anak berobat.

Anak membutuhkan pemeriksaan fisik, dan dokter akan mencari tanda kekurangan kalori pada anak atau gangguan medis lain.

Penyedia kesehatan juga akan mewaspadai kelelahan, pucat, lipatan kulit longgar di lengan dan paha, serta hilangnya lemak di pipi anak.

Grafik indeks massa tubuh anak akan dipantau secara ketat dan anak perlu melakukan pemeriksaan berat badan secara teratur.

Penyedia kesehatan juga dapat memeriksa anemia, status gizi dan fungsi ginjal anak.

Tes lebih lanjut mungkin diperlukan untuk memeriksa kemungkinan penyakit celiac, penyakit Crohn atau defisiensi enzim pankreas.

BERITA REKOMENDASI

Diet bebas gluten akan diperlukan jika anak kita didiagnosis menderita penyakit celiac.

Anak-anak dengan disfungsi pankreas membutuhkan suplemen enzim pencernaan.

Penyedia kesehatan juga dapat memperoleh bantuan dari ahli gastroenterologi pediatrik atau ahli diet pediatrik.

Cara menambah berat badan anak

Kebanyakan anak membutuhkan sedikit peningkatan dalam asupan kalori mereka untuk menambah berat badan.


Pertumbuhan tubuh menggunakan 5-10 persen dari total asupan kalori anak setelah mereka berusia 6 bulan.

"Ini mungkin butuh imajinasi dari orangtua atau pengasuh," kata Dr. Radhakrishnan.

Kalori ekstra dapat ditambahkan ke dalam makanan mereka, seperti minyak tambahan, gula atau formula khusus.

"Obat-obatan tertentu yang merangsang nafsu makan juga bisa membantu dalam beberapa kasus," tambah Dr. Radhakrishnan.

Jika berat badan anak tidak bertambah setelah mendapat asupan kalori lebih banyak, penyedia layanan kesehatan akan menyarankan agar anak kita dirawat di rumah sakit untuk mengamati berat badan dan pola makan mereka.

Pada beberapa kasus, pemberian makanan tambahan melalui tabung yang ditempatkan ke dalam perut melalui hidung (naso-gastric feeding) bisa jadi diperlukan.

"Terkait semua masalah medis, mencari bantuan ketika situasi tidak membaik sangat penting bagi anak kecil dalam masa pertumbuhan, jadi pastikan anak mendapatkan perawatan yang mereka butuhkan," kata Dr. Radhakrishnan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Berat Badan Anak Tak Bertambah? 10 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas