Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Tidak Hanya Makanan Pedas, Berikut Makanan yang Pantang Dikonsumsi Saat Diare

Saat terserang diare ada beberapa hal yang perlu diperhatikan selain menjaga cairan pada tubuh.

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Tidak Hanya Makanan Pedas, Berikut Makanan yang Pantang Dikonsumsi Saat Diare
TRIBUN JATENG/TRIBUN JATENG/HERMAWAN HANDAKA
Ilustrasi diare 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat terserang diare ada beberapa hal yang perlu diperhatikan selain menjaga cairan pada tubuh.

Salah satunya makanan yang dikonsumsi.

Hal ini diungkapkan oleh dr Santi dari Medical Center Kompas Gramedia.

Beberapa makanan menjadi pantangan saat alami diare.

Pertama adalah jenis makanan yang pedas, berminyak, digoreng dan bersantan.

Selain itu makanan yang terlalu asam perlu dihindari. 

Baca juga: Alami Diare? Ketahui Gejala dan Penanganannya, Ini yang Harus Diperhatikan

Berita Rekomendasi

Makanan mengandung serat tidak larut juga perlu dihindari.

Sebaliknya, serat larut perlu dikonsumsi.

Lalu hindari minum alkohol dan yang mengandung kafein seperti kopi, teh, cokelat dan sebagainya. 

"Terus hindari makanan menyebabkan gas di dalam saluran pencernaan. Misalnya kacang kacangan, kalau sayur brokoli, kol, kembang kol, seringkali menyebabkan timbul gas sehingga perut gak enak," ungkapnya pada kanal YouTube Sonora FM, dikutip, Rabu (10/11/2021).

Di sisi lain, buah-buahan yang bayak mengandung gula perlu dihindari selama mengalami diare.

Begitu pula dengan buah yang terlalu asam.

"Kalau makan buah, kupas kulitnya. Saat diare, kulit apel merupakan serat tidak larut, menyebabkan diare parah. Kalau daging buahnya mengandung serat larut sehingga menyebabkan diare bertambah baik," katanya lagi. 

Dr Santi pun memaparkan serat yang tidak larut.

Diantaranya seperti kulit buah, batang sayuran, biji-bijian dan juga akar-akar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas