Apa Itu Parechovirus? Ini Penyebab, Gejala dan Pengobatannya
Virus Parechovirus dapat menyebabkan penyakit serius pada bayi dan anak kecil. Inilah penyebab, gejala hingga pengobatan Parechovirus.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
- Kejang
- Ruam yang meluas
Jika anak memiliki salah satu dari ini, mereka memerlukan perawatan segera.
Pencegahan Parechovirus
Tidak ada vaksin untuk mencegah infeksi PeV.
Kebersihan yang baik adalah perlindungan terbaik terhadapnya.
Untuk menghentikan penyebaran virus:
- Sering-seringlah mencuci tangan dengan sabun dan air. Lakukan ini setelah menggunakan toilet, sebelum makan, sebelum dan sesudah mengganti popok atau pakaian anak, dan sebelum memberi makan anak.
- Gunakan pembersih tangan berbasis alkohol jika tidak dapat menggunakan air dan sabun.
Baca juga: Apa Itu Tumor Testis? Berikut Jenis-jenis, Gejala dan Faktor Risiko
- Tutup mulut dan hidung dengan lengan atas setiap kali batuk atau bersin. Jangan gunakan tanganmu.
- Jangan berbagi makanan atau peralatan jika sakit.
- Bersihkan dan disinfeksi permukaan yang digunakan anak-anak, seperti lantai, mainan, dan meja.
- Tetap di rumah jika mengalami gejala pilek, flu, atau diare.
- Jauhi bayi dan anak kecil jika tidak sehat. Pakailah masker.
Pengobatan Parechovirus
Dikutip dari Health Direct, minum banyak air dan minum parasetamol dapat membantu meringankan gejala.
Bayi dan anak kecil dengan infeksi berat mungkin memerlukan perawatan di rumah sakit.
Sebagian besar sembuh dalam beberapa hari dengan pengobatan.
(Tribunnews.com/Yurika)