Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Cara Cegah Stunting dengan Elsimil, Aplikasi untuk Calon Pengantin dari BKKBN

Simak informasi cara mencegah Stunting dengan Aplikasi Elsimil untuk calon pengantin, serta cara kerja, fungsi, dan cara menggunakannya oleh remaja.

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Cara Cegah Stunting dengan Elsimil, Aplikasi untuk Calon Pengantin dari BKKBN
Kolase Tribunnews
Logo dan tampilan Aplikasi Elsimil - Simak informasi cara mencegah Stunting dengan Aplikasi Elsimil untuk calon pengantin, serta cara kerja, fungsi, dan cara menggunakannya oleh remaja. 

Pendamping keluarga dilakukan melalui unsur PKK, kader KB dan tenaga kesehatan.

Dari pendamping keluarga tersebut akan memberikan penyuluhan atau pendekatan kepada calon pengantin yang berisiko.

Seperti ibu hamil, ibu pasca-salin dan ibu dengan balita.

Faktor risiko yang dipantau antara lain status gizi, (berat badan dan tinggi badan), status kesehatan, risiko terpapar asap rokok atau tidak dan usia calon pengantin perempuan.

Logo Aplikasi Elsimil atau Elektronik Elektronik Siap Nikah dan Hamil.
Logo Aplikasi Elsimil atau Elektronik Elektronik Siap Nikah dan Hamil. (elsimil.bkkbn.go.id)

Baca juga: Program Pengentasan Stunting di Tapin, 45 Anak dari Tiga Desa Dapat Bantuan Pemenuhan Gizi

Cara Kerja Aplikasi Elsimil

Adapun sistem kerja aplikasi Elsimil adalah dengan pencatatan seluruh informasi yang diperoleh dari seluruh pemeriksaan kesehatan yang dilakukan ibu dan calon ibu sebelum hamil.

Skrining awal calon pengantin berisiko dilakukan melalui kuisioner pada aplikasi Elsimil.

Berita Rekomendasi

Tiga bulan sebelum pernikahan, calon pengantin diimbau untuk melakukan pemeriksaan kesehatan di Fasilitas Pelayanan Kesehatan.

Serta memasukkan data hasil pemeriksaan ke dalam kuisioner.

Adapun data yang dimasukkan yaitu:

  • Usia,
  • Status gizi
  • Berat badan,
  • Tinggi badan,
  • Ukuran lingkar lengan dan perut,
  • Kadar hemoglobin (Hb)),
  • dan perilaku merokok.

Dari data tersebut, Tim Pendamping Kesehatan (TPK) yang terdiri dari PKK, kader KB, dan tenaga kesehatan dapat mendeteksi calon pengantin dengan faktor risiko stunting.

Kemudian TPK memberikan intervensi yang direkomendasikan sesuai kebutuhan.

Serta memonitor status gizi calon pengantin demi mempersiapkan kehamilan yang sehat.

Fungsi Aplikasi Elsimil

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas