Beralih Naik Transportasi Umum Satu Dari 6 Cara yang Harus Dilakukan Masyarakat Hadapi Polusi Udara
Masyarakat harus terlibat kurangi polusi udara. beralih kendaraan pribadi ke transportasi umum jadi salah satu cara.
Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kualitas udara di kota-kota besar Indonesia belum membaik.
Menurut Dokter spesialis paru dr Agus Dwi Susanto, SpP, masyarakat harus terlibat kurangi polusi udara.
Masyarakat harus terlibat kurangi polusi udara. beralih kendaraan pribadi ke transportasi umum jadi salah satu cara.
Bagaimana caranya?
"Ada beberapa upaya terpenting untuk mencegah polutan," tegasnya dalam media briefing virtual yang diadakan Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Kamis (10/8/2023).
Baca juga: Ketahui Jenis Masker yang Efektif Tangkal Polusi Udara
Pertama, masyarakat perlu beralih kendaraan pribadi ke transportasi umum.
Kedua, tidak membakar benda sembarangan.
Langkah ketiga, perkecil paparan polusi udara.
Baca juga: Polusi Udara Bisa Ganggu Proses Perkembangan Kognitif dan Kecerdasan Anak
"Mengurangi aktivitas di luar rumah ketika kualitas udara tidak sehat," kata dr Agus.
Kualitas udara tidak sehat jika Air Quality Indeks lebih dari 150 atau partikulat meter (PM) 2,5 di atas 15.
Hindari aktivitas fisik berat termasuk olahraga, apa bila berada di luar ruangan.
Apa bila beraktivitas di luar ruangan, hindari kawasan atau area polusi udara.
Memantau kualitas udara secara berkala dan jangan lupa memakai masker atau saat beraktivitas di luar ruangan.
Ketiga, mengurangi paparan polusi. Contoh, bila berkendaraan di mobil, tutup jendela.
Jaga kualitas udara dalam ruangan tetap baik dan tidak menambah polusi di dalam ruangan.
"Misalnya tidak merokok tidak menyalakan lilin, perapian atau sumber api lainnya dalam ruangan," kata dr Agus lagi
Keempat, bisa gunakan tanaman dalam ruangan yang mempunyai kemampuan air purifer dan peralatan air peruifer.
Disarankan untuk menjaga kualitas udara dalam ruangan tetap baik.
Kelima, lakukan pola hidup bersih dan sehat. Seperti makan yang bergizi, istirahat cukup, cuci tangan, tidak merokok, perbanyak konsumsi sayur, dan buah-buahan.
Keenam masyarakat harus mengenal gejala atau keluhan yang muncul akibat polusi udara dan kenali tanda perburukkan.
Jika muncul segera deteksi dini dan adakan pengobatan bawa ke rumah sakit.
"Bawa segera ke layanan kesehatan jika terjadi perburukan dan tidak bisa ditolong dengan pertolongan pertama," pungkasnya.