Sering Konsumsi Makanan Tidak Sehat Sebabkan Kulit Bermasalah, dr Lusiyanti Paparkan Ciri-cirinya
Menurut penjelasan yang disampaikan dr Lusiyanti, konsumsi makanan yang tidak sehat atau unhealthy food dapat mempengaruhi kesehatan pada kulit.
Penulis: Irma Rahmasari
TRIBUNNEWS.COM, KESEHATAN - Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr Lusiyanti, M.Med, Sp.KK menuturkan ciri-ciri kulit yang bermasalah akibat konsumsi makanan yang tidak sehat.
Menjaga kesehatan kulit merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk diperhatikan.
Pasalnya, kulit adalah organ tubuh terluar yang memiliki luasan yang paling banyak.
Menjaga kesehatan kulit tak melulu dilakukan dari luar saja, namun juga harus dilakukan dari dalam dengan cara memperhatikan makanan yang dikonsumsi.
Baca juga: Makanan Bagus untuk Kulit, dr Lusiyanti: Perbanyak Sayur & Buah, Hindari Junk Food & Minuman Manis
Jika seseorang lebih sering konsumsi makanan yang tidak sehat, tentunya juga akan mempengaruhi kesehatan kulit secara keseluruhan.
Dilansir melalui YouTube Tribun Health, Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr Lusiyanti, M.Med, Sp.KK menuturkan ciri-ciri kulit yang bermasalah akibat konsumsi makanan yang tidak sehat.
Menurut penjelasan yang disampaikan dr Lusiyanti, konsumsi makanan yang tidak sehat atau unhealthy food dapat mempengaruhi kesehatan pada kulit.
Konsumsi makanan yang tidak sehat seperti karbohidrat berlebihan hingga gorengan secara berlebihan, lambat laun akan merusak kesehatan kulit.
dr Lusiyanti memaparkan ciri-ciri kulit yang bermasalah akibat konsumsi makanan yang tidak sehat seperti berikut.
- Kulit mudah berjerawat
- Kulit berminyak
Baca juga: 7 Makanan yang Baik untuk Menjaga Kesehatan Kulit, Termasuk Alpukat hingga Cokelat
- Kulit kusam