WOW! Ini Cara Menghilangkan Masalah Ketombe secara Alami dan Medis
Ketombe memang permasalahan yang kerap dikeluhkan. Seringnya seseorang merasa tidak tahan dengan gatalnya ketombe dan membuat kurang percaya diri.
Penulis: Putri Pramestianggraini
TRIBUNHEALTH.COM - Siapa sih yang tak mengeluhkan masalah ketombe?
Tentunya ketombe menjadi masalah kulit kepala yang kerap mengganggu aktivitas. Tak hanya menurunkan rasa percaya diri, ketombe juga bisa menimbulkan ggatal berlebih dan membuat penderita merasa tidak nyaman.
Tak perlu khawatir, ketombe bisa dihilangkan secara alami dan medis.
Cara Menghilangkan Ketombe secara Alami
Melansir siloamhospitals.com, ketombe ialah kondisi munculnya serpihan kulit kepala berwarna putih atau kuning dan disertai rasa gatal.
Baca : Otak Encer dan Cerdas, dr. Zaidul Akbar Sebut 13 Makanan Ini Bisa Meningkatkan Kinerja Otak
Pada dasarnya masih belum diketahui secara pasti penyebab munculnya ketombe. Namun, terdapat dugaan bahwa ketombe bisa disebabkan karena penggunaan produk perawatan rambut yang kurang tepar, tidak keramas secara rutin, infeksi jamur atau tinea capitis, reaksi alergi atau mengalami penyakit kulit tertentu seperti dermatitis atopik (eksim), dermatitis seboroik, psiriasis, dan lain-lain.
Berikut bahan-bahan alami yang bisa digunakan untuk menangani masalah ketombe:
1. Minyak Kelapa
Ternyata minyak kelapa bisa dimanfaatkan untuk mengatasi masalah ketombe lho sobat sehat. Minyak kelapa tersebut dijadikan sebagai masker rambut.
Pasalnya, minyak kelapa mengandung senyawa yang dapat melembabkan dan mencehah kulit kepala kering.
Bahkan, minyak kelapa juga mengandung senyawa yang bersifat antimikroba dan antijamur. Sehingga dapat melawan berbagai kuman patogen penyebab ketombe.
Caranya pun mudah, tuangkan 3-5 sendok teh minyak kelapa di kulit kepala dan pijat perlahan. Diamkan selama 1-2 jam, lalu keramas menggunakan sampo seperti biasa.
2. Minyak Zaitun
Baca : Biasakan Minum Air Kelapa Campur 3 Bahan Ini, dr. Zaidul Akbar: Banyak Manfaat
Minyak zaitun juga bisa dimanfaatkan sebagai bahan alami mengatasi ketombe. Minyak zaitun bisa membantu melembabkan dan mengurangi pengelupasan kulit kepala.
Penggunaannya pun mudah, oleskan minyak zaitun pada kulit kepala secara merata, gunakan penutup kepala dan diamkan selama semalam. Saat pagi hari, keramaslah menggunakan sampo untuk membersihkan sisa minyak zaitun yang menempel pada rambut dan kulit kepala.
3. Tea Tree Oil
Tea tree oil juga bisa dimanfaatkan sebagai masker rambut untuk mengatasi ketombe. Tea tree oil ialah minyak yang biusa didapatkan dari penyulingan uap daun tea tree. Tea tree oil diketahui dapat mengurangi pertumbuhan jamur penyebab ketombe dan meredakan rasa gatal di kulit kepala.
4. Gel Lidah Buaya
Ternyata gel lidah buaya juga bisa digunakan untuk mengatasi maslaah ketombe lho sobat sehat. Sebab, gel lidah buata mengandung senyawa yang bersifat antijamur dan antiradang, sehingga mampu mengatasi jamud dan peradangan di kulit kepala yang kerap memicu munculnya ketombe. Selain itu, gel lidah buaya juha mampu meredakan rasa gatal sekaligus menguatkan akar rambut.
5. Soda Kue
Cara alami untuk menghilangkan ketombe secara alami yakni dengan mengoleskan larutans oda kue pada kulit kapala. Hal ini dikarenakan soda kue membersihkan sel-sel kulit mati dan mengurangi produksi minyak berlebih pada kulit kepala.
6. Cuka Sari Apel
Cuka Sari apel diketahui mengandung senyawa yang bersifat antijamut, sehingga mampu mencegah munculnya jamur penyebab ketombe. Tak hanya itu, kandungan asam cuka sari apel juda mampu membantu menjaga keseimbangan pH kulit kepala.
Baca : Kecelakaan Maut di Exit Tol Bawen, 3 Korban Meninggal, 13 Kendaraan Hancur
7. Lemon atau Jeruk Nipis
Perasan lemon atau jeruk nipis juga bisa digunakan untuk mengatasi ketombe. Sebab, lemon dan jeruk nipis mengandung berbagai macam nutrisi yang dapat membantu membasmi ketombe dan mengoptimalkan pertumbuhan akar rambut seperti flavanoid, vitamin C, asam sitrat, magnesium dan lain sebagainya.
8. Bawang Putih
Bawang putih memiliki kandungan yang bersifat antijamur sehingga efektif dalam membasmi ketombe mambandel.
Untuk menghilangkan ketombe, bawang putih bisa dijadikans ebagai masker rambut dengan cara menumbuknya sampai halus. Kemudian campur dengan air dan madu. Setelah itu, aplikasikan di seluruh permukaan kulit kepala dan diamkan selama beberapa jam. Selanjutnya, keramaslah seperti biasa untuk menghilangkan sisa masker bawang putih.
9. Masker Pisang
Baca : Atasi Wasir dengan 3 Bahan Alami Ini, dr. Zaidul Akbar: Cukup Oleskan pada Ambeiennya
Buah pisang dipercaya dapat melembabkan dan mencegah kulit kepala kering yang bisa memicu munculnya ketombe. Cara penggunaannya pun terbilang praktis. Lumatkan satu buag pisang dan aplikasikan merata pada rambut serta kulit kepala. Diamkan selama satu jam, kemudian bilas dengan air hangat,.
10. Menerapkan Gaya Hidup Sehat
Menerapkan pola hidup sehat juga menjadi salah satu cara mengatasi masalah ketombe.
Terapkan pola hidup sehat seperti:
- Mengelola dan mengatasi stres dengan baik. Stres bisa menurunkan daya tahan tubuh sehingga turut meningkatkan risiko terjadinya infeksi jamir penyebab ketombe.
Stres berlebih juga dapat memicu munculnya geja;a dermatitis seboroik yang menjadi salah satu penyebab umum ketombe.
- Konsumsi makanan sehat dengan gizi yang seimbang untuk menjaga daya tahan tubuh. Konsumsi makanan yang mengandung vitamin B kompleks, zic dan asam lemak omega-3 dipercaya dapat mengurangi peradangan dan iritasi pada kulit kepala berketombe.
- Konsumsi makanan atau minuman probiotik, seperto kefir, yogurt dan tempe untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh agar bisa melawan infeksi jamur penyebab ketombe.
Cara Menghilangkan Ketombe secara Medis
Baca : drg. Callista Argentina Sampaikan Tips Memilih Pasta Gigi untuk Gigi Sensitif
Menghilangkan ketombe yang efektif dan mencegahnya muncul kembali dengan menggunakan sampo antiketombe yang sudah terbukti secara medis. Sejumlah kandungan sampo antiketombe yang dapat menghilanhkan ketombe secara efektif ialah:
- Selenium sulfida : Mampu mengurangi iritasi, rasa gatal, pengelupasan kulit kepala dan kemerahan pada kulit kepala yang berketombe
- Asam Salisilat: Dapat melembabkan kulit kepala kering dan mengurangi pengelupasan kulit kepala.
- Ketoconazole: Digunakan untuk mengatasi ketombe yang disebabkan oleh infeksi jamur. Salah satunya ialah jamur Mlassezia.
- Zinc Pyrithione: Memiliki efek antijamur dan antibakteri, sehingga dapat membasmi kuman patogen penyebab ketombe.
- Coal tar: Kandungan di dalamnya dapat mengangkat sel kulit mati, mengurangi peradangan, membasmi jamur penyebab ketombe, dan menghambat pertumbuhan sel kulit mati yang tumbuh terlalu cepat dan mengelupas.
Cara Mencegah Ketombe
Ketombe bisa dicegah dengan cara menjaga kebersiham rambut dan kulit kepala secara menyeluruh. Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk mencegah munculnya ketombe:
- Keramas secara rutin
- Konsumsi makanan dan minuman yang mengandung probiotik
- Membatasi penggunaan gel rambut, hair spray dan catokan
- Mengelola stres sebaik mungkin
- Mengurangi penggunaan penutup kepala seperti helm, topi atau aksesoris lain
- Menyisir rambut secara rutin
- Mengurangi paparan sinar matahari pada kulit kepala
(TribunHealth.com/PP)