Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Marak Pijat Kretek-kretek, Amankah Tangani Kelainan Tulang? Ini Kata Dokter

Chiropractic atau pijat kretek-kretek biasanya dilakukan untuk pengobatan alternatif untuk mengatasi masalah pada tulang, otot, dan persendian.

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Willem Jonata
zoom-in Marak Pijat Kretek-kretek, Amankah Tangani Kelainan Tulang? Ini Kata Dokter
Thinkstockphotos
Ilustrasi. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belakangan ramai soal Chiropractic atau pijat kretek-kretek di kalangan masyarakat.

Kretek-kretek biasanya dilakukan untuk pengobatan alternatif untuk mengatasi masalah pada tulang, otot, dan persendian.

Lantas amankah menggunakan pijat ini sebagai penanganan kelainan tulang?

Terkait hal ini, Dokter Spesialis Ilmu Kedokteran Fisik dan Rehabilitas dr. Christa Adriane Tenges Sp. K.F.R beri penjelasan.

Ia sendiri secara pribadi tidak menyarankan menangani permasalahan tulang melalui metode ini.

"Saya pribadi saya tidak menyarankan," ungkapnya pada siaran Radio Kesehatan, Selasa (27/11/2023).

BERITA REKOMENDASI

Pada tulang belakang terdapat satu saluran yang berisi keseluruhan fungsi saraf.

Fungsi saraf ini membuat manusia bisa bernapas dan bergerak normal.

"Kalau di kretek-kretek itu kan artinya digeser-geser ya dibunyi-bunyiin. Dan saya enggak tahu metode apa yang dikerjakan. Takutnya, dalam suatu gerakan tertentu itu mencederai saraf tulang belakang," jelas dr Christa.

Jika terjadi cedera pada saraf tulang belakang, dampaknya bisa berbahaya.

Seperti tidak bisa bergerak, hingga kelumpuhan.

"Saya sih tidak menyarankan karena dari risiko. Bisa aja dia pas kretekin terus kena saraf tulang belakangnya. Kalau saya sih mendingan jangan deh," kata dr Christa lagi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas