Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Kesehatan

Hari Kanker Sedunia, Masyarakat Diingatkan Pentingnya Dukungan untuk Para Penderita

YKAI menggelar 'Charity Run SUI 2025' yang diikuti ribuan peserta di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (16/2/25).

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Hari Kanker Sedunia, Masyarakat Diingatkan Pentingnya Dukungan untuk Para Penderita
HO
HARI KANKER SEDUNIA - Ketua Umum Satkar Ulama Indonesia, Idris Laena, (tengah), Ketua Penyelenggara Charity Run SUI Jaksel 2025 yang juga Ketua Satkar Ulama DPD Jakarta Selatan, Arief Taufik Wijaya (tiga dari kanan) pada acara 'Charity Run SUI 2025' di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (16/2/25). SUI mengajak masyarakat untuk memberikan penguatan dan perhatian khusus untuk penderita kanker. (HO/SUI) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Yayasan Kanker Anak Indonesia (YKAI) bersama Satkar Ulama Indonesia (SUI) menggelar 'Charity Run SUI 2025' yang diikuti ribuan peserta di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (16/2/25).

Ketua Umum Satkar Ulama Indonesia, Idris Laena dalam sambutan pembukanya mengatakan, kegiatan charity run (lari amal) merupakan salah satu bentuk dukungan SUI kepada YKAI yang selama ini terus mengobati dan merawat anak-anak penderita kanker.

"Charity Run bukan hanya tentang berlari, tetapi berbagi harapan dan dukungan bagi anak-anak yang sedang berjuang melawan kanker," ujar Idris melalui keterangan tertulis, Minggu (16/2/2025).

Dirinya mengajak masyarakat untuk memberikan penguatan dan perhatian khusus untuk penderita kanker.

Kegiatan ini, kata Idris, untuk membuka wawasan masyarakat tentang penyakit kanker dan metode pengobatan kanker yang benar.

"Harapan itu selalu ada. Karena itu, jangan putus asa ketika divonis kanker. Lakukan pengobatan sesuai prosedur dan jangan lupa berdoa kepada Tuhan untuk diberi kesembuhan," kata Idris.

Satkar Ulama Indonesia sendiri merupakan organisasi kemasyarakat (ormas) yang berdiri sejak tahun 70-an hingga kini.

Berita Rekomendasi

"Karena SUI juga berkecimpung dalam kegiatan sosial kemasyarakatan mendukung YKAI menggelar kegiatan ini, sebagai bagian dari peringatan Hari Kanker Sedunia," tuturnya.

Ketua Penyelenggara Charity Run SUI Jaksel 2025 yang juga Ketua Satkar Ulama DPD Jakarta Selatan, Arief Taufik Wijaya mengatakan keterlibatan SUI dalam kegiatan ini karena penanganan kanker pada anak merupakan tanggung jawab seluruh pihak, tak hanya bidang kesehatan.

Kegiatan diikuti lebih dari 1000 orang yang terbagi dalam 2 kategori yaitu 5K dan 3K untuk peserta anak-anak.

"Kegiatan ini sebagai bentuk peduli kita kepada anak-anak atau adik-adik kita yang sedang berjuang melawan kanker," kata Arief.

Dari kegiatan tersebut terkumpulkan dana sebanyak Rp78 juta yang akan disalurkan ke YKAI untuk mendukung pengobatan dan perawatan anak-anak penderita kanker.

Penyakit kanker tidak hanya dapat terjadi pada orang dewasa, namun juga dapat terjadi pada anak-anak.

Kanker pada anak adalah penyakit yang dapat diobati serta dapat diupayakan mencapai kesembuhan walaupun tidak jarang harus berakibat pada dikorbankan sebagian dari organ tubuh pada anak yang mengalami kanker.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas