Chef Internasional Diperkenalkan dengan Street Food dan Pasar Tradisional Bali
Sejumlah chef internasional asal London, diajak menikmati street food dan pasar tradisional di Restaurant Famtrip.
Editor: Content Writer
Masalah ini ditangkap dengan baik oleh Good Indonesian Food, sebuah gastronomic tourism activities operator terbesar di Indonesia. Good Indonesian Food senantiasa membantu foodies dunia dalam mengeksplorasi kekayaan kuliner lokal Indonesia.
Salah satu produk dari Good Indonesian Food yang telah menjadi primadona para wisatawan mancanegara sejak 3 tahun yang lalu para adalah Denpasar Day Foodie Tour bersama Local Foodie Buddy.
Dengan alasan itulah maka Kementerian Pariwisata berkolaborasi dengan Good Indonesian Food.
Menteri Pariwisata Arief Yahya memberikan acungan jempol kegiatan ini. Sebab, Restaurant Famtrip ini menjadi cara yang tidak biasa untuk mengangkat kuliner Indonesia ke mancanegara.
“Salah satu masalah kita adalah belum ada kuliner nasional. Kenapa? Karena kuliner yang dimiliki Indonesia sangat banyak. Dan semuanya berkualitas serta enak,” papar Menpar Arief Yahya.
Dengan kegiatan ini, chef internasional akan melihat dan merasakan langsung kekayaan cita rasa otentik kuliner Indonesia.
“Dengan jenisnya yang beragam, kita harapkan kuliner Indonesia akan banyak bertebaran di mancanegara. Khususnya di London, kota asal para Chef peserta famtrip. Dan harapan kita lebih banyak kuliner Indonesia yang go international, selain rendang,” paparnya.(*)