Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menpora Apresiasi Pondok Indah International Junior Golf Championship 2019 Sebagai Pembinaan Atlet

Menpora Zainudin Amali secara resmi membuka Pondok Indah International Junior Golf Championship 2019 di Club House Pondok Indah Golf Course

Editor: Content Writer
zoom-in Menpora Apresiasi Pondok Indah International Junior Golf Championship 2019 Sebagai Pembinaan Atlet
Kemenpora
Menpora Zainudin Amali secara resmi membuka Pondok Indah International Junior Golf Championship 2019 di Club House Pondok Indah Golf Course Jl.Metro Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin (16/12) siang. Pelepasan balon oleh Menpora menandai acara ini resmi dibuka. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA: Menpora Zainudin Amali secara resmi membuka Pondok Indah International Junior Golf Championship 2019 di Club House Pondok Indah Golf Course Jl.Metro Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin (16/12) siang. Pelepasan balon oleh Menpora menandai acara ini resmi dibuka.

Menpora bangga dengan para pengurus Persatuan Golf Indonesia( PGI) yang menurutnya sudah luar biasa selama ini mereka memberikan perhatian kepada atlet-atlet golf junior.

Baca: Setelah di Kampus, Kemenpora Lakukan Literasi Pranikah di Sekolah

"Pemerintah sangat menghargai dan mengapresiasi sekaligus menyampaikan terima kasih kepada pengurus golf yang secara rutin dan reguler menyelenggarakan turnamen golf junior," katanya.

Turnamen ini diikuti beberapa negara diantaranya Indonesia, Malaysia, Singapura, China Taipe, Thailand dan Filipina dengan jumlah peserta 180 peserta yang terdiri dari 60 peserta dari luar negeri dan 120 dari peserta Indonesia.

"Sangat jarang orang yang punya perhatian terhadap atlet junior tapi pengurus PGI dan Pondok Indah Golf rutin mengelar turnamen golf junior. Bayangkan sudah delapan kali Pondok Indah Golf mengelar turnamen golf junior ini dan turnamen ini diikuti pemain dari luar negeri," tambahnya.

Menurutnya, hal ini bagus buat anak-anak kita untuk membiasakan diri berkompetisi dengan pemain-pemain luar.

"Salah satu kelemahan kita karena kurangnya kompetisi dengan pemain-pemian luar. Karena itu, apa yang dilakukan pengurus PGI dan Pondok Indah Golf sangat bagus. Jadi sekali lagi atas nama pemerintah mengapresiasi kepada pengurus PGI dan Pondok Indah Golf. Kita tahu Pondok Indah Golf memiliki lapangan terbagus di Jakarta dan sudah sejak lama menyelenggarakan turnamen-turnamen baik level senior maupun junior, " jelasnya.

Baca: Kontingen Indonesia Finis Keempat di SEA Games 2019, Kemenpora: Kami Puas

Ia melanjutkan, semakin banyak turnamen untuk junior maka mereka semakin banyak kesempatan untuk berkompetisi dengan para pegolf junior dari manca negara, dan dari segi mental, mereka akan terbiasa berkompetisi.

"Kita harapkan juga ke depan, atlet-atlet ini akan menjadi tulang punggung dari tim nasional kita untuk bertanding di event-event internasional khususnya untuk Olimpiade. Saat Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade tahun 2032 mereka inilah yang kita harapkan," tutupnya.

Ketum PGI Murdaya Po mengucapkan terima kasih kepada pemerintah khususnya Menpora yang sudah mendukung berkembangnya golf di Indonesia.

Baca: Kemenpora: Bonus Peraih Medali SEA Games 2019 Naik

"Saya ucapkan terima kasih kepada Pak Menpora yang sudah mendukung berkembang olahraga golf di Indonesia. Jujur saja kita sudah ketinggalan dengan negara lain. Tapi dengan semangat para pengurus PGI di tambah dengan dukungan Menpora saya optimis tahun depan olahraga golf Indonesia pasti sudah semakin baik, " tuturnya. (*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas