Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Agar Masakan Kambing Nggak Bau Prengus, Begini Kiatnya

Memasak daging kambing sering terganggu bau prengusnya yang menusuk. Tapi ada kiat menghindari bau itu.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Agar Masakan Kambing Nggak Bau Prengus, Begini Kiatnya
Info Ternak
Daging kambing 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
Salah satu hal yang membuat banyak orang malas mengolah kambing sendiri adalah adanya aroma kambing yang terlalu kuat. Bau prengus yang tercium dalam masakan akan membuat selera makan jadi hilang.

Banyak orang beranggapan bahwa bau prengus ini disebabkan karena cara pemotongan kambing yang salah, atau karena daging kambing langsung dicuci setelah disembelih. Namun Chef Deden Gumilar mengungkapkan bahwa hal ini tidak sepenuhnya benar.

"Teknik pemotongan kambing yang salah tidak berpengaruh pada aroma dagingnya. Namun hal ini akan berpengaruh pada tekstur dagingnya," jelas Deden, saat workshop "Rayakan Kemeriahan Idul Adha dengan Hidangan Kambing Bango Nusantara" di Rumah Maroko, Menteng, Jakarta, Rabu (26/9/2012) lalu.

Ia mengungkapkan bahwa teknik pemotongan yang salah akan membuat daging kambing jadi lebih keras. Namun, sebenarnya hal ini tidak hanya berlaku pada daging kambing saja, tapi pada semua jenis daging.

"Jika daging terutama daging kambing dipotong dalam keadaan yang tegang atau kaku, maka dagingnya akan sangat keras walau sudah dimasak lama," jelasnya.

Namun teknik pemotongan ini tidak akan berpengaruh pada aroma daging. Karena kuat atau tidaknya bau prengus itu sebenarnya dipengaruhi oleh teknik pengolahan yang Anda lakukan saat memasak daging. Bau prengus ini bisa dihilangkan dengan beberapa cara, misalnya dengan merebusnya bersama aneka bumbu dapur seperti daun salam, kunyit, daun jeruk, serai, dan lain-lainnya. (Christina Andhika Setyanti)

Baca artikel menarik lainnya

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas