Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Busana Mandi Mutiara Bikin Penampilan Anne Hathaway Begitu Glamour

Busana dengan konsep 'mandi mutiara' membuat penampilan Anne Hathaway berkesan glamour.

Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Busana Mandi Mutiara Bikin Penampilan Anne Hathaway Begitu Glamour
AFP
Anne Hathaway dengan konsep busana mutiara. 

TRIBUNNEWS.COM
Pemutaran perdana film "Les Miserables" dihelat semalam, Rabu (5/12/2012) di Odeon Leicester Square, London, Inggris. Anne Hathaway, Hugh Jackman, Amanda Seyfried, Russell Crowe dan sederetan aktor pemeran film musikal yang diangkat dari novel Victor Hugo hadir meramaikan malam glamor tersebut.

Namun malam itu adalah milik Anne Hathaway, sang pemeran Fantine.  

Aktris kelahiran New York, 12 November 1982 itu tampil memukau dalam balutan gaun putih Givenchy. Yang membuat spesial gaun halter-neck tersebut adalah aksen pearl-studded yang menghiasi seluruh bagian gaun. Terlihat tempelan butiran-butiran mutiara menempel hampir di setiap bagian gaun.

Bagian backless gaun yang berdraperi memamerkan punggung seksi nomine Oscar itu. Anne tampak tak begitu memedulikan suhu dingin London yang saat itu mencapai 2 derajat celcius.

Gaun tersebut memiliki dekorasi ruffle asimetris yang unik, memberikan sentuhan akhir avant-garde pada penampilannya.

Tampilan maksimal juga diberikan Amanda Seyfried, lawan main Anne, malam itu. Berbeda dari Anne yang memilih gaun putih, Amanda yang memerankan Cosette memilih gaun hitam two-pieces dari Balenciaga by Nicolas Ghesquiere.

Ia melengkapi penampilannya dengan platform heels hitam karya Alexandre Birman.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, Samantha Barks, pemeran Eponine (peran yang juga ditampilkannya dalam versi teater "Les Miserables") tampil anggun dan seksi dalam balutan gaun body-fit biru navy karya Stella McCartney.

Malam pemutaran perdana juga diramaikan dengan kehadiran Eddie Redmayne, Sacha Baron Cohen, Helena Bonham Carter dan biduanita Inggris Ellie Goulding.

Film Penuh Tantangan

Film "Les Miserables" merupakan film yang diadaptasi dari novel karya penulis Perancis Victor Hugo. Kisahnya seputar kehidupan kaum pinggiran di tengah gejolak sosial dan politik Perancis abad 19.

Kisahnya pertama kali diangkat menjadi versi teater musikal pada tahun 1980 di Paris oleh penulis Alain Boubil dan komposer Claude-Michel Schonberg. Di London, musikal ini sudah ditampilkan sejak Oktober 1985, menjadikannya produksi musikal terlama yang pernah ditampilkan. Terhitung sudah 60 juta pasang mata yang menyaksikan teater musikal tersebut.

Kisah ini pun sudah banyak diadapatasi menjadi produksi layar perak. Kali ini giliran sutradara pemenang Oscar Tom Hooper.

"Saya ingin mengundang seluruh 60 juta penggemar untuk menyaksikan film tersebut," kata sutradara yang meraih Oscar berkat karyanya "King's Speech".

Ia berharap film tersebut dapat memenangkan hati para penonton yang "alergi" terhadap film dan teater musikal.

Bagi para aktor dan aktris yang terlibat, film tersebut memiliki tantangan tersendiri.

Contohnya Anne yang memerankan tokoh Fantine. Demi menghayati peran, bintang "The Devil Wears Prada" itu harus memangkas rambut brunette-nya dan  mengurangi berat badannya hingga 12 kg.

"(Pengurangan berat badan) cukup menantang, tapi saat melakukannya, saya merasa tidak keberatan. Semuanya demi pekerjaan," ujar Anne seperti yang dikutip New York Daily News.

Tantangan juga dirasakan Amanda. Meski ini bukan film musikal pertama yang pernah diperankannya (ia pernah membintangi film musikal "Mamma Mia" bersama Meryl Streep), tantangan masih ia temukan ketika bermain dalam film "Les Miserables".

Tak seperti film musikal lainnya, alih-alih merekam seluruh lagu terlebih dulu di studio (pre-recording), seluruh aktor "Les Miserables" harus bernyanyi langsung di set.

"Saya bukan penyanyi profesional, stamina menjadi masalah buat saya. jadi saya agak kesusahan ketika harus bernyanyi sepanjang hari," ujarnya kepada BBC.

Lagu-lagu seperti "I Dreamed a Dream", "Bring Him Home", "One Day More" dan "On My Own" adalah beberapa nomor andalan yang dinyanyikan dalam film ini.

"Les Miserables" dijadwalkan tayang di Amerika Serikat dan Asia pada akhir Desember, dan di Inggris pada awal Januari 2013 (IMDb). (Daniel Ngantung)

Baca Artikel Menarik Lainnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas