Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Maudy Pamer Gaun Tenun Makassar di Festival Film Dunia

Maudy Koesnaedi pamer busana berbahan Tenun Makassar di karpet merah Cannes Film Festival, Prancis.

Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Maudy Pamer Gaun Tenun Makassar di Festival Film Dunia
Istimewa
Maudy Koesnaedi di karpet merah Cannes Film Festival 2013 

TRIBUNNEWS.COM - Minggu (19/5/2013) petang menjadi hari paling spesial buat aktris Maudy Koesnaedi.

Bagaimana tidak? Pemeran Zaenab dalam serial "Si Doel Anak Sekolahan" itu akhirnya memijakkan kakinya di karpet merah perhelatan Cannes Film Festival 2013, salah satu festival film berprestise di dunia.

Maudy berada di Cannes sebagai perwakilan L'Oreal Paris dari Indonesia.

Pada momen spesial itu, Maudy mengenakan dua gaun rancangan dua desainer kondang Tanah Air.

Untuk acara utama yaitu screening film "Inside Llewyn Davis" di Grand Auditorium Louis Lumière, Cannes, Maudy mengenakan gaun hitam bateau neck rancangan Sebastian Gunawan.

Gaun tersebut memiliki detail sequin merah dan silver dengan siluet mermaid. Penampilan Maudy pun tak kalah glamor memukaunya dari para bintang Hollywood yang hadir di acara itu.

Usai screening, Maudy menyambangi Bollywood Anniversary Party.

Berita Rekomendasi

Dalam acara yang juga dihadiri Eva Longoria itu, perempuan kelahiran Jakarta 8 April 1975 tersebut hadir dalam balutan gaun "Sunset Dress" rancangan Didiet Maulana.

Gaun tersebut dibuat dengan dari bahan tenun Sengkang Makassar. Kesan anggun terasa lewat rok sifon yang berdraperi dan detail batu alam dari Maluku yang menghiasi area neckline. 

Daniel Ngantung

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas