Risi Kena Debu, Yuanita Christiani Perawatan Khusus
Demi menjaga penampilannya, Yuanita Christiani mengaku selalu melakukan treatment khusus.
Editor: Anita K Wardhani

Laporan Wartawan Wartakotalive.com Junianto Hamonangan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Demi menjaga penampilannya, Yuanita Christiani mengaku selalu melakukan treatment khusus. Bahkan ia menjadwalkan waktu khusus kapan harus melakukan perawatan.
"Seminggu sekali untuk body treatment dan juga. Aku memang seminggu sekali ke salon atau juga memanggil langgananku ke rumah untuk treatment manny-paddy," katanya, saat ditemui di kawasan Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (28/8/2013).
Saat menjalankan body treatment, Yuanita mengaku melakukan berbagai program yang ada. "Kalau body treatment ada macam-macam seperti luluran ataupun body massage," ujar lulusan The London School of Public Relations tersebut.
Apalagi wanita kelahiran 14 April 1986 itu termasuk orang yang merasa risih jika harus beraktivitas di tempat yang banyak berdebu. Hal itu membuatnya menjadi merasa tidak nyaman.
"Aku orangnya risihan, maksudnya orangnya bersihan. Kalau merasa banyak aktivitas yang berdebu, aku enggak nyaman," kata pemain film Berbagi Suami itu.