Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Agar Celana Jeans Warnanya Tak Cepat Kusam, Ini Tips Perawatannya

Ini tips perawatan untuk celana jeans agar warnanya tidak cepat memudar.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Agar Celana Jeans Warnanya Tak Cepat Kusam, Ini Tips Perawatannya
Celana jeans yang sudah memudar dan sobek karena kurang perawatan. 

TRIBUNNEWS.COM - Masa denim sebagai celana pekerja kasar seperti ketika pertama kali diciptakan pada akhir abad ke-17 memang sudah berlalu. Meski begitu, bahan denim yang kini menjadi salah satu fashion items wajib ini masih mempertahankan warna biru indigonya.

Warna biru pada bahan denim bahkan membuat kata "blue jeans" menjadi satu kesatuan. Walau pada perkembangannya celana jins warna-warni semakin banyak terlihat, bahan denim berwarna biru atau hitam tetap mendapat tempat.

Menurut Marcel Lukman, Product Development Manager Lee, pada awalnya bahan denim menggunakan warna indigo. Tetapi warna indigo ini akan pudar setelah beberapa kali proses pencucian.

"Tetapi saat ini sudah ada pewarna bahan jins khusus yang lebih awet. Dengan tingkat pemakaian dan pencucian normal warnanya mulai agak pudar setelah setahun," katanya dalam acara peluncuran Blue Label dari Lee di Jakarta beberapa waktu lalu.

Untuk mempertahankan warna gelap bahan jins, Marcel menyarankan untuk tidak mencuci bahan jins, minimal selama 6 bulan.

"Bahan denim itu memang sebenarnya tidak boleh dicuci karena semakin sering dipakai akan dihasilkan pola lekukan yang khas pada tubuh. Ibaratnya, setiap lekukan memiliki cerita tersendiri, misalnya lekukan pada belakang lutut ini timbul karena sering menaiki motor," katanya.

Jika Anda merasa tidak nyaman dengan memakai jins tanpa dicuci berbulan-bulan namun ingin warnanya tetap terjaga, Marcel menyarankan untuk mencucinya dengan cara cuci kering (dry clean).

Berita Rekomendasi

"Kalau nggak mau celana jinsnya bau, bisa juga disemprot dengan spray antibakteri," sarannya.

Tags:
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas