Siasat Make Up Wajah Agar Hidung Pesek Berkesan Lebih Mancung
Tak percaya diri karena berhidung pesek? Ini trik tata rias wajah agar hidung pesek berkesan lebih mancung.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Saat merias wajah, kekurangan bagian wajah dapat diubah dengan mengaplikasikan ilusi riasan. Asalkan Anda mengetahui cara yang benar untuk merias wajah, bagian yang menurut Anda kurang menarik, tak terkecuali hidung pesek dapat diubah hingga terlihat lebih bangir dengan teknik make up.
Berikut ini teknik merias hidung agar tampil lebih tirus dan mancung:
1. Alas bedak yang lebih gelap
Aplikasikan foundation dengan warna dua tingkat lebih gelap daripada warna kulit wajah yang sesungguhnya. Bagian hidung yang wajib diaplikasikan adalah cuping serta tulang hidung dari pertengahan alis, sampai ke bagian paling bawah hidung.
2. Teknik konturing
Bukan cuma Kim Kardashian yang dapat melakukan teknik konturing wajah, Anda juga bisa! caranya aplikasikan eyeshadow warna coklat emas atau bronzer di sisi samping tulang hidung, diatas alis, dan diatas cuping hidung. Bronzer dapat membuat hidung kelihatan lebih langsing, tetapi ingat, yang perlu diperhatikan adalah jangan terlalu banyak mengaplikasikan bronzer karena kesannya menjadi tak terlihat alami. Terakhir, ratakan menggunakan spons make up.
3. Jangan pernah membuat hidung mengilap
Jika selama ini banyak riasan hidung yang menampilkan warna mengilap, singkirkan jauh-jauh dari Anda. Sebab, riasan hidung yang mengilap membuat hidung terlihat lebih besar. Sebaliknya, pplikasikan riasan matte pada sekitar hidung.
4. Alihkan perhatian ke pipi
Alih-alih mengaplikasikan make up berlebih ke bagian hidung agar lebih macung, lebih baik buat pengalih perhatian dengan menambahkan shimmer atau make up glitter di bagian pipi. Hal ini akan memberikan tampilan tulang pipi yang tinggi.
5. Aplikasikan bedak tabur
Untuk tampilan akhir, jangan lupa mengaplikasiakn bedak tabur di bagian hidung setelah dirias. Bedak tabur akan menyerap minyak berlebih dari hidung agar tak terlihat terlalu mengilap.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.