Sarange Gelar 'Share The Joy of Christmas With Sarange'
Sarange brand kosmetik asal Korea Selatan menggelar promo event dengan tema, “Share The Joy of Christmas with Sarange”.
Editor: Budi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM.JAKARTA- Dalam rangka menyambut Natal dan tahun baru, Sarange brand kosmetik asal Korea Selatan menggelar promo event dengan tema, “Share The Joy of Christmas with Sarange”.
Acara bakal digelar di booth Sarange Mal Kelapa Gading (MKG) lantai GF, persisnya depan Petra Toys berlangsung dari tanggal 19-25 Desember dan 29-31 Desember 2014.
Dalam mini event tersebut Sarange ingin berbagi keceriaan Natal bersama konsumen tanah air melalui peluncuran paket kosmetik dengan harga spesial. Paket-paket tersebut adalah White Christmas. Untuk paket ini pembeli bisa mendapatkan kosmetik Sarange bogosipo, BB Cream, lipstick. Paket tersebut ditawarkan seharga Rp. 500.000 dari harga normal Rp. 7.99.000,-.
Paket kedua adalah Christmas tree. Untuk paket ini pembeli akan mendapatkan BB Cream, yeonin, blusher, eye braw, lipstick, lipglos, eyeliner. Harga yang ditawarkan adalah Rp. 1.000.000,- dari harga normal Rp. 1.469.300.- Konsumen juga akan mendapatkan voucher belanja senilai Rp. 100.000,-
Paket terakhir adalah Jingle Bell. Paket ini memberikan benefit kepada konsumen berupa BB cream, bogosipo, yeonin, blusher, eyeliner, mascara, 2 lipstick, lipglos, 2 eye braw dengan harga Rp. 1.500.000,- dari harga Rp. 2.208.900.-
Tommy Wirastradi, GM Marketing Sarange Indonesia mengatakan bahwa acara tersebut digelar dalam rangka memperingati Natal dan menyambut tahun baru 2015 agar konsumen bisa tampil lebih percaya diri bersama Sarange.
Selama digelar event tersebut, konsumen menyambut antusias untuk mendapatkan paket menarik tersebut. “Mumpung ada diskon dan paket menarik, saya menyempatkan diri untuk datang ke mal Kelapa Gading,” ungkap Yessi, wanita karier asal Cempaka Putih tersebut.
Paket tersebut lanjut Tommy disesuaikan dengan tema Natal agar memberi kesan lebih terhadap suasana Natal. “Rayakan Natal dan tahun baru Anda dengan kosmetik baru Sarange yang bisa membuat Anda lebih percaya diri,” ungkap Tommy.
Tommy mengatakan: “Sarange adalah produk kecantikan yang dikhususkan dengan kondisi iklim dan karakter kulit wanita Asia khususnya wanita Indonesia. Untuk itu jangan ragu jika ingin tampil cantik dan mempesona, pakailah Sarange,” ungkapnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.