Pilih Mukena yang Nyaman di Wajah
Sebagai pelengkap ibadah kaum perempuan, mukena sudah selayaknya dipilih senyaman mungkin. Kalau mukenanya nyaman, shalatnya khusyu kan.
Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebagai pelengkap ibadah kaum perempuan, mukena sudah selayaknya dipilih senyaman mungkin. Kalau mukenanya nyaman, shalatnya khusyu kan?
Kenyamanan Terutama untuk area wajah. Desain mukena seperti ini pun disadari mukena bermerek SK. Produksi dari kolaborasi idealis produsen pakaian Muslim asal Indonesia dan juga produsen pakaian Muslim berpengalaman asal Malaysia sangat memerhatikan area wajah dalam setiap mukena yang diproduksinya.
Dalam menjadikan area wajah sangat nyaman ketika mengenakan Mukena, Mukena SK di desain melalui berbagai proses research and development (R&D) yang cukup lama sebelum akhirnya diputuskan untuk di jual.
Menjadi yang pertama dalam hal kenyamanan area wajah, membuat Mukena SK mempatenkan produknya dan juga hal ini sebagai bukti yang sangat serius untuk berkompetisi di segmen pakaian muslim khususnya Mukena.
Anda yang penasaran, sebentar lagi Mukena SK akan meramaikan pasar busana muslim Indonesia melalui butik pertamanya di kawasan Sudirman Jakarta, Juni 2015 mendatang.
Produsen mukena SK mengajak para umat muslim di kedua negara turut mempriotitaskan pakaian ibadahnya seperti pada umumnya ketika seseorang hendak memilih pakaian terbaiknya saat ke pesta atau sebuah acara.
“Kami sangat berbahagia dalam beberapa bulan lagi segera meluncurkan butik pertama kami di Jakarta. Misi kami adalah mengembangkan brand Mukena SK di lokasi yang strategis dan mudah di jangkau oleh para calon pelanggan kami yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya”, tutur Mohammad Munzir Aminuddin, Direktur Marketing Mukena SK di Jakarta, Rabu (6/5/2015).
Mukena SK terbuat dari bahan material kain berwarna putih yang menjadi warna favorit Rasulullah. Warna putih dinilai bisa menyatu sempurna di lingkungan beribadah dan merupakan lambang kemurnian dan kesucian.
Mereka menawarkan mukena dalam berbagai ukuran, seperti ukuran dari XS sampai XL, untuk menyesuaikan dengan kebutuhan wanita muslim sehingga nyaman saat dipakai beribadah.
Mukena berwarna seperti biru, hitam dan warna lainnya terdapat dalam jenis desain mukena SK "The Prayer Outfit" (TPO) bertujuan memperlihatkan kecantikan sejati disaat beribadah, bersendiri, menghadap kepada Allah SWT. Mukena SK menggunakan 100% bahan Indonesia serta dibuat di kawasan Jakarta.
Untuk jangka panjang, Mukena SK juga berencana akan melakukan ekspansi ke kota-kota besar di Indoensia yang mayoritas penduduknya adalah Muslim.
“Indonesia itu sangat luas, salah satu negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia membuat peluang kami untuk berkembang di berbagai kota besar juga sangat besar. Tugas utama kami saat ini adalah merubah cara pandang sebagian besar masyarakat Muslim dalam memandang Mukena” ujar Munzir.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.