Sarihusada Luncurkan Kampanye Berdua Jadi Hebat
Sarihusada terus melakukan riset dan pengembangan gizi pada awal kehidupan dan masa pertumbuhan yang sejalan dengan perkembangan ilmu gizi yang terkin
Penulis: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Direktur Sarihusada, Olivier Pierredon mengatakan dengan pengalaman lebih dari enam puluh tahun dalam memahami permasalahan dan kebutuhan gizi di Indonesia, Sarihusada terus melakukan riset dan pengembangan gizi pada awal kehidupan dan masa pertumbuhan yang sejalan dengan perkembangan ilmu gizi yang terkini.
Seperti diketahui, PT Sarihusada Generasi Mahardhika (Sarihusada) produsen nutrisi Ibu dan Anak memperkenalkan produk SGM Presinutri+, yang merupakan inovasi solusi gizi dari formula gizi presisi yang bersinergi baik sehingga mampu menyediakan kebutuhan gizi yang berbeda pada setiap tahapan tumbuh kembang anak.
"Komitmen kami untuk menyediakan solusi terbaik bagi upaya pemenuhan gizi Ibu dan Anak Indonesia demi tumbuh kembang yang optimal, dapat kami penuhi secara berkelanjutan melalui produk-produk kami,” ungkap Olivier dalam re-launching SGM di Jakarta, Senin (11/5/2015).
Menurut Olivier, rangkaian produk Presinutri+ merupakan pembaruan dari Presinutri yang sebelumnya dikembangkan oleh Sarihusada dengan zat-zat gizi yang tepat dalam jumlah yang presisi untuk memenuhi kebutuhan gizi anak di setiap tahapan tumbuh kembang.
Rangkaian produk Presinutri+ mencakup nutrisi untuk Ibu Hamil, Ibu Menyusui, dan anak usia 1-12 tahun.
Medical Affairs Manager Sarihusada, dr. Tria Rosemiarti, menyatakan, optimalisasi tumbuh kembang anak memerlukan nutrisi yang bekerja dengan efektif dalam tubuh.
Asupan nutrisi akan memberikan hasil yang lebih baik apabila nutrisi bekerja dengan saling mendukung.
"Sinergi nutrisi yang tepat di level yang presisi maka nutrisi akan bekerja dengan baik, sehingga dapat mengoptimalkan penyerapan dan pemanfaatan nutrisi secara lebih efektif di dalam tubuh, Konsep sinergi antara dua zat gizi ini menjadi dasar dikembangkannya SGM Presinutri+," paparnya.
Berdasarkan hasil riset, zat-zat gizi tidak bekerja sendirian, beberapa bekerja secara sinergi dengan saling mendukung, karena sebuah komponen nutrisi dapat berperan sebagai katalis dari nutrisi lain dan dapat membantu yang lebih baik di dalam tubuh.
Inovasi penting dalam formula Presinutri+ adalah penyesuaian jumlah zat-zat gizi yang dapat bekerja dengan saling mendukung perkembangan anak dalam mencapai prestasi terbaik mereka, misalnya sinergi Vitamin D untuk penyerapan Kalsium yang berperan dalam pembentukan dan mempertahankan kepadatan tulang dan gigi, serta Vitamin C yang membantu penyerapan Zat Besi agar si kecil tetap aktif dan mencegah dari anemia.
Kombinasi zat gizi tersebut kemudian diformulasikan dalam SGM Presinutri+ dengan perbandingan khusus yang disesuaikan dengan kebutuhan gizi anak pada usia 1-12 tahun,
"Semuanya bertujuan untuk membantu mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan fisik, kognitif, imunitas, metabolisme, serta tulang dan gigi, juga penyediaan energi. Sedangkan untuk Ibu Hamil dan Menyusui, SGM Presinutri+ disediakan untuk membantu mengoptimalkan tumbuh kembang janin dan membantu ibu untuk memberikan nutrisi yang baik untuk anaknya," katanya lebih lanjut.
dr Tria menambahkan, tumbuh kembang adalah sebuah proses berkelanjutan, dimana awal kehidupan meletakkan dasar bagi perkembangan di masa depan.
Kehadiran rangkaian produk Presinutri+ yang dilengkapi dengan kombinasi zat-zat gizi yang tepat di level yang presisi untuk memberikan sinergi dari dua zat gizi atau lebih, akan mendukung pencapaian optimal setiap tahap dalam proses tumbuh kembang.
"SGM Presinutri+ diformulasikan berdasarkan berbagai kebutuhan nutrisi di berbagai tahap kehidupan dengan mengkombinasikan zat-zat gizi yang tepat dengan level yang presisi dan untuk memformulasikannya, Sarihusada didukung oleh lebih dari lebih dari 400 ilmuwan yang tersebar di Danone Research center di Yogyakarta, Singapura, dan Belanda.
Marketing Director Sarihusada, Melly Pandjaitan menungkapkan, konsep sinergi antara dua zat gizi ini juga mendasari dikembangkannya Kampanye ‘Berdua Jadi Hebat’ yang diluncurkan untuk mendukung diperkenalkannya SGM Presinutri+.
"Kampanye ‘Berdua Jadi Hebat’ menekankan bahwa segala sesuatu akan lebih baik bila saling mendukung, bertujuan mendorong orang tua untuk memahami pentingnya sinergi, baik dari sisi nutrisi maupun perkembangan anak," ujarnya.
Kombinasi yang ditampilkan merupakan rangkaian produk Presinutri+ sebagai inovasi terbaru Sarihusada, yaitu berupa dua anak yang menghasilkan harmoni bermain musik, begitu juga dengan nutrisi seperti halnya Vitamin D dengan kalsium dimana Vitamin D membantu penyerapan kalsium.
Kampanye ini akan hadir melalui berbagai touch points seperti iklan di media elektronik dan cetak, kegiatan untuk menyentuh banyak masyarakat di berbagai daerah, kegiatan di toko-toko, dan berbagai kegiatan kehumasan.
“Kami meyakini konsep sinergi nutrisi akan memberikan hasil yang lebih baik. Sebelumnya kami juga menghadirkan produk-produk yang mensinergikan antara pengetahuan lokal dengan keahlian global. Rangkaian produk Presinutri+ yang mengakomodasikan sinergi zat-zat gizi bagi kerja nutrisi yang lebih efektif, akan menjadi jawaban yang tepat untuk memenuhi kebutuhan gizi makro dan mikro yang berbeda di setiap tahap tumbuh kembang anak, sehingga mendukung pencapaian tumbuh kembang yang optimal dan tingkat kesehatan yang lebih baik di masa mendatang,” urai Melly.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.