Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Awal Bulan, Waktunya Belanja Online Hemat dan Aman

Jalanan macet, susah parkir, atau ramainya orang yang lalu-lalang bukan halangan kalau belanja online di e-commerce kesayangan. Benarkah?

zoom-in Awal Bulan, Waktunya Belanja Online Hemat dan Aman
net
Ilustrasi belanja online 

TRIBUNNEWS.COM – Banyak hal bisa dilakukan agar menghemat biaya pengeluaran bulanan. Belanja online salah satunya. Selain menghemat ongkos dan waktu, banyak pula voucher dan promo yang sering ditawarkan.

Apalagi kini seiring perkembangan teknologi yang semakin pesat, terbukti belanja online semakin digemari, terutama oleh kalangan yang tinggal di perkotaan.

Jalanan macet, susah parkir, atau ramainya orang yang berlalu-lalang biasanya menjadi alasan untuk menghindari belanja bulanan langsung di pusat perbelanjaan.

Makin digemarinya belanja online didukung oleh hasil riset yang dirilis Google beberapa waktu lalu. Situs yang semakin gencar digunakan oleh netizen tersebut menyatakan, pengguna smartphone di Indonesia paling sering mengunjungi situs belanja online di samping mengkases media sosial.

Namun, sayangnya, kunjungan yang masif ke situs belanja online itu dibayangi satu kekhawatiran, yakni penipuan. Banyak konsumen yang merasa ditipu setelah melakukan transaksi belanja online di berbagai e-commerce.

Dengan demikian, wajar jika banyak pihak e-commerce berlomba-lomba meyakinkan konsumen bahwa situsnya merupakan tempat transaksi yang aman.

Salah satu e-commerce itu Bukalapak.com. Lewat CEO sekaligus Co-Founder Achmad Zaky, Bukalapak.com senantiasa berusaha menjadi tempat transaksi online yang aman, terpecaya dan hemat.

Berita Rekomendasi

Salah satu langkah yang dilakukan Bukalapak.com adalah menawarkan berbagai promo dan voucher pada konsumennya. Pada awal bulan ini, Achmad Zaky menjelaskan, terdapat Promo Diskon Magic! yang bisa dimanfaatkan oleh konsumen.

“Di awal bulan, banyak kebutuhan perlu dipenuhi. Bukalapak.com menyadari hal tersebut. Dengan promo ini, kami ingin membantu penggunanya memenuhi segala jenis kebutuhan, termasuk kebutuhan sehari-hari,” jelasnya.

Pada promo tersebut, Achmad Zaky menjelaskan, pihaknya memberikan promo potongan harga sampai Rp 100 ribu untuk semua jenis barang yang ada. Selain itu, Bukalapak bersama para pelapaknya pun memberikan diskon sampai 60%.

“Dengan promo ini, kami ingin mengajak masyarakat Indonesia semakin terbiasa belanja online. Lewat promo ini pula, Bukalapak.com ingin menyulap rasa kekhawatiran akan penipuan dengan menyediakan platform belanja online yang aman, mudah, dan terpecaya,” tuturnya.

Diselenggarakan sejak 25 Januari sampai 10 Februari 2016, promo Diskon Magic! yang ditawarkan Bukalapak.com memang menarik. Nantinya potongan harga diberikan dalam bentuk voucher yang diberi kode khusus. Konsumen pun akan langsung mendapat potongan harga dengan adanya kode khusus tersebut.

Langkah yang dilakukan Bukalapak memang menarik. Banyak hal yang bisa dikembangkan lebih jauh untuk menarik perhatian konsumen. Belanja kini memang tidak perlu ribet dan memakan banyak  waktu lagi.

Tinggal gunakan smartphone yang bisa mengakses internet, pilih barang yang menjadi kebutuhan, klik, lantas tunggu kedatangannya di rumah.

Belanja online, dengan demikian, memang menjadi solusi bagi siapa saja yang ingin belanja hemat dan aman. (Iman P)

Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas