Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Telepon Seks dengan Si Dia, Kenapa Tidak?

Cobalah telepon seks dengan pasangan untuk membumbui perkawinan Anda.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Telepon Seks dengan Si Dia, Kenapa Tidak?
ISTIMEWA
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Setelah menikah selama beberapa tahun, akan ada saat-saat ketika Anda ingin lebih membangun keintiman dengan pasangan atau menghidupkan kembali asmara Anda.

Dengan kecanggihan teknologi sekarang ini, mudah kok untuk menggunakan berbagai media tersebut untuk memakai waktu seksi bersama pasangan.

Tips seks cobalah telepon seks dengan pasangan untuk membumbui perkawinan Anda.

Ini tidak membicarakan tentang sexting. Jika pasangan atau Anda bepergian dalam waktu yang lama, pertimbangkan untuk mencoba telepon seks. Jika Anda berdua masih belum mencobanya, wah Anda pasti ketinggalan!

Bagaimana mengarahkan percakapan biasa di telepon terhadap sesuatu yang seksi, benar-benar tidak sulit!

Anda hanya memulai dengan menetapkan hari dan waktu untuk berhubungan seks melalui telepon. Sebaiknya pada waktu malam ketika Anda memiliki lebih banyak waktu sendiri dan bersantai.

Meskipun pasangan tidak akan bisa melihat Anda, cobalah berdandan dengan baik. Sangat penting Anda merasa percaya diri dan seksi. Jika gugup, cobalah menghabiskan waktu dengan diri sendiri.

Berita Rekomendasi

Menyentuh diri sendiri dengan lembut dan membelai tubuh sendiri untuk mengatur suasana hati sebelum menelepon. Setelah pasangan menelepon, jangan langsung mulai berbicara kotor!

Cobalah mengambil waktu dan berbicara tentang hari ini hingga percakapan mulai mengalir, perlahan mengarahkan topik pada apa yang Anda kenakan dan suasana hati saat ini.

Gunakan nada rendah dan serak dan jelaskan pada pasangan bagaimana perasaan Anda dan bagaimana ia membuat Anda tertarik.

Mungkin dia akan segera mulai masturbasi di sisi lain telepon. Jangan merasa malu untuk mengerang dan terkesiap saat Anda sedang masturbasi, terlepas apakah Anda orgasme atau tidak.

Beritahu pasangan tentang fantasi seksual Anda dan apa yang membuat Anda merasa seksi.

Ini pasti akan membuat Anda merasa lebih dekat dengan pasangan dan ketika Anda berdua bersama-sama lagi, seks pun akan menjadi lebih baik.

Sumber: The Healthsite

Sumber: Intisari
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas