Cepat Langsing Lewat Cara Makan di Tempat Terang
Studi menganjurkan Anda untuk memilih restoran dengan dekorasi penerangan yang baik dan tidak remang-remang.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Makan di restoran, untuk mereka yang tengah menjalani diet, memang menjadi tantangan yang tidak mudah.
Sebab, bisa jadi makanan yang sedap di restoran membuat Anda kewalahan dan melahap kalori lebih banyak.
Sekarang, kondisi itu bisa dihindari. Sebab, menurut studi, makan di ruangan yang terang bisa meningkatkan kesadaran Anda untuk memiliki menu sehat ketimbang makanan berlemak dan manis.
Studi menganjurkan Anda untuk memilih restoran dengan dekorasi penerangan yang baik dan tidak remang-remang.
Sebelumnya, sebuah artikel mengungkapkan studi yang mengatakan bahwa makan di restoran yang remang-remang, tak hanya romantis tetapi juga membuat Anda makan lebih sedikit. Namun, pilihan menu Anda, biasanya tidak sehat.
Studi yang digagas oleh University of South Florida, menyebutkan bahwa 16 hingga 24 persen orang lebih memilih menu makanan sehat saat berada di ruangan yang terang.
“Tingkat kesadaran manusia lebih terjaga di ruangan yang terang, sehingga Anda yang sedang menjalani program diet akan tetap mempertahankan menu makanan yang sehat,” jelas Dr Dipayan Biswas.
Sebanyak 160 restoran diteliti oleh peneliti, mulai dari restoran makan malam hingga restoran cepat saja.
Hasilnya, hampir setengah dari pengujung restoran yang duduk di bawah lampu atau disebelah jendela, mereka memesan menu sehat dan kalori rendah, seperti misalnya, ikan, salada, dan daging putih.
Selain itu, sebagian besar dari mereka tidak memesan pencuci mulut yang terlalu manis dan berlemak.
Sementara itu, sebanyak 39 persen pengunjung restoran dengan penerangan cenderung gelap, lebih banyak mengonsumsi makanan yang berkalori tinggi.
Kontributor KompasFemale/Lusina