Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Jakarta Fashion Week 2018 Dibanjiri Fashionista

Pekan Mode Jakarta atau dikenal sebagai Jakarta Fashion Week 2018 telah dimulai.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Jakarta Fashion Week 2018 Dibanjiri Fashionista
TRIBUNNEWS.COM/FITRI WULANDARI
Jakarta Fashion Week 2017 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pekan Mode Jakarta atau dikenal sebagai Jakarta Fashion Week 2018 telah dimulai.

Ratusan pecinta fashion tanah air pun tumpah di tenda acara atau disebut fashion tent yang disediakan untuk gelaran acara yang akan dihelat selama sepekan itu.

Mereka berlomba untuk tampil menggunakan outfit andalan demi mendapat sorotan dari awak media yang hadir dalam ahmjang bergengsi itu.

Pagelaran busana yang diadakan tiap tahunnya di Jakarta itu dibuka oleh Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf.

Baca: Kemenko PMK Ajak Masyarakat dan Aktivis Memonitor Agar Kasus Nikahsirri.com Tidak Terulang

Tahun ini, Jakarta Fashion Week 2018 mengusung tema 'Bhinneka dan Berkarya'.

Berita Rekomendasi

Dalam pembukaan acara itu, Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf turut hadir dan menyampaikan rasa optimisnya terhadap kemampuan para desainer tanah air.

Ia mengaku selama ini telah berkeliling Indonesia. Oleh karena itu ia yakin bahwa jika pengelolaan keragaman budaya yang dimiliki negara ini bisa dikelola secara baik, maka konomi Indonesia akan semakin kuat kedepannya.

"Semakin sering saya berkeliling Indonesia, semakin saya yakin bahwa kekuatan ekonomi kita di masa depan bersumber pada kemampuan kita mengelola keragaman budayanya," ujar Triawan pada pembukaan Jakarta Fashion Week 2018, di Senayan City, Jakarta Selatan, Sabtu (21/10/2017).

Perhelatan akbar Jakarta Fashion Week 2018 akan digelar hingga 27 Oktober mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas