Boneka Barbie Berjilbab Diluncurkan Untuk Pertama Kali Setelah 58 Tahun
Untuk kali pertama, Mattel meluncurkan Barbie berhijab warna putih, sejak boneka cantik itu diluncurkan pada 58 tahun lalu.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Khena Saptawaty/Intisari-Online.com
TRIBUNNEWS.COM - Anda atau putri anda senang mengoleksi boneka Barbie? Kini, ada boneka Barbie berhijab lho.
Untuk kali pertama, Mattel meluncurkan Barbie berhijab warna putih, sejak boneka cantik itu diluncurkan pada 58 tahun lalu.
Model boneka itu adalah Ibtihaj Muhammad (31 tahun).
Ibtihaj adalah atlet anggar Amerika Serikat yang mengikuti Olimpiade dengan memakai hijab.
Diajang Olimpiade Rio de Janaeiro, Brasil, ia memenangkan medali perunggu bagi tim anggar AS.
Saat itu sang atlet menjadi pemberitaan di berbagai media karena memakai hijab di balik seragam anggarnya.
Kini, Mattel meluncurkan Barbie sang atlet dalam lini ‘Shero’ sebagai penghormatan bagi para wanita yang menginspirasi.
Selain Ibtihaj, ada pula Barbie bermodel Ava DuVernay, Ashley Graham, Misty Copeland, dan Gabby Douglas.
“Ini keren melihat diriku sendiri pada boneka ini dengan kostum atlet anggarku. Ada namaku di belakangnya dan ada topeng dan pedang kecilnya. Aku suka sekali,” kata Ibtihaj Muhammad kepada media People.
Sang atlet sangat senang karena anak-anak yang berhijab bisa bermain dengan boneka yang seperti dirinya.
Ia pikir, ini adalah sebuah revolusi bagi Barbie untuk memperlihatkannya pada saat ini dan menjadi boneka berhijab pertama di Amerika Serikat.
Selama ini ia belum pernah melihat ada sebuah boneka Barbie berhijab.
Itu sebabnya ia sangat gembira hal itu terjadi dalam kehidupannya.
“Gadis-gadis cilik kini dapat membeli di toko boneka Barbie yang mungkin terlihat berhijab seperti dirinya, atau seperti ibunya, atau seperti temannya,” tambah Ibtihaj.
Ia menambahkan, anak-anak yang bukan Muslim atau yang anak yang tidak berhijab juga berkesempatan untk memainkan boneka yang berhijab.
Barbie berhijab ini memiliki bentuk tubuh yang langsing dan memakai eyeliner seperti halnya Ibtihaj.
“Aku tahu bahwa sebagai seorang atlet aku memiliki kaki yang besar, kaki yang kuat yang kami gunakan, khususnya pemain anggar. Penting bagiku untuk memiliki boneka semirip mungkin denganku. Jadi aku ingin ada kaki kuat atlet agar lebih yakin lagi,” kata Ibtihaj.
Dilansir dari Mail Online, Rabu (14/11), Barbie berhijab baru akan dijual pada musim gugur 2018.
Ibtihaj berharap, selanjutnya bisa melihat boneka Malala Yousafzai bergabung dalam lini ‘Shero’.
Kehadiran Barbie yang terinspirasi dari Ibtihaj ini mendapat komentar dari pemimpin redaksi Glamour.
“Ibtihaj Muhammad menantang setiap pandangan stereotip, yang aku defininiskan sebagai seorang wanita Amerika modern,” kata Cindi Leive.
Ia menambahkan, tahun lalu Ibtihaj menjadi atlet pertama dari Amerika yang memakai hijab di Olimpiade, dan sekarang merayakan Ibtihaj sebagai Barbie berhijab yang pertama.
Ia memperlihatkan keragaman dan keindahan budaya di Amerika Serikat.
Khena Saptawaty/Intisari-Online.com