Lelah Bersepeda 20 km ke Kantor, Begitu Sampai, Pria Ini Langsung Dibuat Nangis oleh Rekan Kerjanya
Bersepeda ke kantor bisa menjadi program gaya hidup sehat. Selain ramah lingkungan, bersepeda juga lebih murah karena tidak membutuhkan bahan bakar.
Penulis: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Bersepeda ke kantor bisa menjadi program gaya hidup sehat.
Selain ramah lingkungan, bersepeda juga lebih murah karena tidak membutuhkan bahan bakar.
Remaja 19 tahun bernama Noah Robinson juga bersepeda ke kantornya.
(Baca juga: Pasca Setya Novanto Ditahan KPK, Video Ramalan Nazaruddin 3 Tahun yang Lalu Ini Mendadak Viral Lagi!)
Akan tetapi, program bersepedanya itu bukan hanya karena untuk kesehatan.
Melainkan, Robinson tidak punya kendaraan lain.
Melansir Liftable, Robinson bukanlah berasal dari keluarga yang stabil.
Latar belakang keluarganya membuatnya amat menghargai pekerjaan yang ia dapat di Glastender Inc. di Saginaw, Michigan.
Robinson memiliki keinginan yang kuat untuk berubah agar memiliki kehidupan yang lebih baik.
Tidak punya mobil tidak membuatnya menjadi karyawan yang manja.
Baca: Terima Amplop yang Berisi Surat dan Uang, Pria Ini Mati-matian Cari Identitas Si Pengirim, Ternyata
Ia pun tidak bisa terus-terusan berharap tumpangan orang lain jika ingin datang ke kantor tempat waktu.
Robinson kemudian memutuskan untuk bersepeda saja ke kantornya, meskipun jarak dari rumah ke kantornya 20 km.
Rekan kerja yang melihat perjuangan Robinson merasa sangat tersentuh.
Baca: Anaknya Diskors Sekolah selama 3 Hari, Ibu Ini Beri Hukuman Cerdas, Netizen Banjiri dengan Pujian
Mereka pun berencana mengumpulkan dana demi membelikan Robinson satu unit mobil.
Rekan-rekan kerja Robinson telah menganggapnya lebih dari keluarga.
Akhirnya, dana pun terkumpul hingga mereka bisa memberikan Robinson mobil beserta asuransinya.
Baca: 18 Keluarga Ciptakan Kembali Foto Jadul Mereka dengan Pose yang Sama, No 10 Bikin Geli!
Sehari sebelum ulang tahunnya yang ke-19, Robinson diberitahu oleh rekan kerjanya bahwa ia akan dapat hadiah.
Hadiah yang akan diterimanya adalah mobil merah Oldsmobile Alero 2004.
Baca: Tak Bisa Move On, Wanita Ini Terus Telepon Mantan Pacarnya sampai 27,000 kali, Akhirnya Ngenes!
Robinson berkata pada WNEM, "Aku kehabisan kata-kata, aku menangis. Aku merasa amat terberkati, aku punya banyak orang-orang baik di sekelilingku."
Melihat apa yang dilakukan rekan kerjanya, Robinson tak bisa menahan air matanya.
Apalagi direktur dari Glastender sendiri yang akan membantu Robinson mendapatkan SIM.
Kini perjalanan yang melelahkan ke tempat kerja sudah berakhir.
Robinson mengungkapkan, "Aku sudah mengendarai mobil ini selama seminggu, tapi bahkan aku masih tidak percaya aku kini punya kendaraan dan tak lagi bersepeda."
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)