Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Dokter Cantik Reisa Berbagi Trik Agar Si Kecil Terbiasa Minum dengan Gelas usai Lulus ASI Ekslusif

Sudah kewajiban seorang ibu untuk memberikan ASI eksklusif kepada buah hati selama enam bulan lamanya.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Dokter Cantik Reisa Berbagi Trik Agar Si Kecil Terbiasa Minum dengan Gelas usai Lulus ASI Ekslusif
net
Ilustrasi bayi belajar minum dari gelas 

TRIBUNNEWS,COM- Sudah kewajiban seorang ibu untuk memberikan ASI eksklusif kepada buah hati selama enam bulan lamanya.

Memberikan ASI memang lebih baik jika langsung dari payudara Moms, namun adanya aktivitas lain tentu akan membuat Moms harus memberikan mereka minum dengan media lain.

Misalnya botol hisap atau sering disebut dengan istilah ngedot.

Hal ini disebabkan, bayi belum boleh menggunakan gelas karena khawatir dengan bahaya yang ditimbulkan misalnya tersedak.

Namun, terkadang kebiasaan ngedot tersebut terbawa hingga balita sehingga membuat Moms kewalahan.

Hal ini yang coba dibagikan oleh dr Reisa Broto Asmoro dalam akun instagram pribadinya mengenai bagaimana cara tepat untuk mengenalkan gelas pada bayi.

Baca: ASI Ekslusif Selama Enam Bulan Cegah Bayi Alami Alergi

Karena ada saatnya ibu harus melepaskan kebiasaan Si Kecil menggunakan dot agar tidak menjadi ketergantungan seiring tumbuh kembangnya.

Berita Rekomendasi

Menurut Reisa, para ahli mengatakan jika usia enam bulan adalah fase yang tepat untuk memperkenalkan bayi minum dengan gelas.

Hal ini bersamaan dengan bayi mulai membutuhkan makanan pendamping ASI, untuk mencukupi zat gizi dari ASI yang mulai berkurang.

"Tentu saja secara bertahap. Dan salah satu caranya adalah menggunakan gelas bercucuk yang disebut sippy cup.

Belajar minum dari sippy cup akan lebih mudah bagi si bayi, karena prinsipnya adalah minum dengan cara dihisap (bukan ditenggak seperti cara minum orang dewasa).

Jika bayi Anda menolaknya, coba gunakan sippy cup yang berbeda bentuk ujungnya. Ada yang ujungnya fleksibel dan ada pula yang keras", demikian penuturan dr Reisa dalam postingannya.

Metode tersebut dinilai efektif, mengingat cara bayi minum berbeda dengan orang dewasa yaitu dengan cara menghisap.

"Tahap selanjutnya, sekitar usia 9 bulan, cobalah menggunakan gelas yang tutupnya dilengkapi dengan sedotan.

Halaman
12
Sumber: Nakita
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas