Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Trik Menjaga Hasil Foto Kamera Polaroid Agar Tidak Mudah Pudar

Hasil foto dari kamera polaroid harus disimpan dengan apik agar hasilnya tidak mudah pudar.

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Willem Jonata
zoom-in Trik Menjaga Hasil Foto Kamera Polaroid Agar Tidak Mudah Pudar
Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy
Hasil foto kamera Fujifilm Instax Mini LiPlay.l 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Hasil foto dari kamera polaroid harus disimpan dengan apik agar hasilnya tidak mudah pudar.

Assistant Manager Marketing Consumer Printing PT FujiFilm Indonesia, Livia Setya brata berbagi tips agar hasil foto polaroid yang identik dengan frame warna putih itu.

Tips pertama adalah saat disimpan jangan sampai langsung terkena sinar matahari dan lebih baik disimpan di album foto juga untuk menghindari dari air.

“Intinya jangan sampai kena sinar matahari yang langsung, pajang di album bisa. Sebenarnya film itu bisa awet bertahan lama kok,” ujar Livia saat ditemui di pelunuran FujiFilm Instax Mini LiPlay di Jakarta Pusat, Rabu (12/6/2019).

Baca: 7 Bahan Alami Bantu Perokok Hentikan Kebiasaan Buruknya

Kemudian, saat penyimpangan kertas foto jangan sampai ditumpuk karena tinta foto bisa saja menempel ke kertas foto bagian atasnya.

“Kan itu ada tintanya yang takutnya itu nempel ke kertas film alis tintanya berpindah ke foto lainnya,” ungkap Livia.

Baca: Air Kencing Berbusa, Bisa Jadi Anda Punya Masalah Kesehatan

Berita Rekomendasi

Patrica Devina, penyanyi yang kini fokus menjadi content creator yang memiliki hobi foto dengan kamera instax menyebutkan ia punya kotak khusus untuk menyimpan hasil foto.

Selain itu, dia juga kerap membuat album-album khusus yang didesain sendiri untuk menyimpan hasil foto sesuai dengan momentum pengambilan gambar.

“Aku bahkan punya kotak khusus untuk intax, yang bagus-bagus aku pajang pakai kerangka besi terus dicapit-capitin gitu. Waktu ke Jepang aku beliin album sendiri terus aku desain sendiri dicoret-coret. Seru banget,” punkas Patricia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas