Pramugari Garuda Indonesia Tampil Beda, Layani Penumpang dengan Kebaya Rancangan Anne Avantie
Seragam yang dikenakan oleh para pramugari tersebut juga memiliki arti tersendiri yang melambangkan perempuan Indonesia.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Maskapai penerbangan Garuda Indonesia membuat sebuah penerbangan spesial pada GA 238 rute Jakarta-Semarang.
Apa yang spesial dari penerbangan kali ini?
Jika selama ini kita melihat para pramugari tampil cantik dan formal menggunakan seragamnya, pada kesempatan ini mereka tampil berbeda dari biasanya.
Pada penerbangan spesial "Kebaya Pertiwi Special Flight" tersebut para pramugari tampil anggun dengan kebaya tradisional dan kain batik yang menjadi seragam mereka.
Tak main-main, seragam tersebut juga didesain oleh desainer kenamaan Indonesia, Anne Avantie.
Dengan Kebaya Pertiwi ini Garuda Indonesia berharap bisa melestarikan budaya Indonesia.
Seragam yang dikenakan oleh para pramugari tersebut juga memiliki arti tersendiri yang melambangkan perempuan Indonesia.
"Siluet kebaya berkerah Kartini melambangkan emansipasi wanita dan motif ceplok sekar wangi dalam warna lembut merupakan simbol keanggunan dan kelembutan para pramugari dalam melayani penumpang Garuda Indonesia.
#GAKebayaPertiwi," tulis akun @garuda.indonesia.
Unggahan tersebut pun banyak mendapatkan respon positif dari warganet.
Mereka mengharapkan seragam tersebut juga digunakan untuk penerbangan internasional sehingga bisa memperkenalkan budaya Indonesia.
"harusnya dipakai dan jadi uniform untuk flight international..," @wahyudisan.
"Cantiknya perempuan nusantara dengan busana dari nusantara," @sugandi.ari.
"pramugarinya tambah cantik dgn kebaya Indonesia," @emmysianipar.
Cantik, ya! (*)