Kembali ke Solo, ‘JakCloth De Tjolomadoe’ Tawarkan Diskon Besar-besaran
JakCloth digelar di area De Tjolomadoe, Solo, pameran ini akan berlangsung selama empat hari penuh mulai dari tanggal 1 hingga 4 Agustus 2019
Editor: Alfin Wahyu Yulianto
TRIBUNNEWS.COM - JakCloth akan kembali meramaikan Kota Solo dengan gelaran 'JakCloth De Tjolomadoe'.
Bertempat di area De Tjolomadoe, Solo, pameran berskala nasional ini akan berlangsung selama empat hari penuh mulai dari tanggal 1 hingga 4 Agustus 2019.
Alasan Jakcloth kembali digelar di Solo yakni karena gelaran tahun lalu mendapat banyak animo dari masyarakat Kota Solo dan sekitarnya.
Pada gelaran Jakcloth di Solo yang kedua kalinya kali ini, pengunjung berkesempatan mendapatkan hadiah istimewa.
Di antaranya tote bag yang bisa digunakan pengunjung untuk menyimpan barang belanjaannya.
Selain itu, ada pula gantungan kunci sebagai kenang-kenangan pengunjung 'Jakcloth De Tjolomadoe'.
Sama seperti gelaran Jakcloth di tahun sebelumnya, pameran kali ini juga dilengkapi dengan stand kuliner dan fasilitas vermak.
"Selain banyak merchandise, pengunjung juga bisa menikmati fasilitas vermak baju/celana yang kebesaran. Ada juga kuliner khas Solo yang hanya seharga Rp5 ribu," ujar Taufik selaku Manager Promotion Lian Mipro.
Taufik menerangkan bahwa brand - brand yang bergabung dalam Jakcloth De Tjolomadoe merupakan brand - brand pilihan dan favorit.
"Brand-brand yang kami bawa adalah brand-brand favorite seperti Roughneck, Heyho, Hooligans, 17 Seven, Jack Hammer, Macbeth, Eternity, Double K, Chisel, dan masih banyak lagi," ujarnya.
'JakCloth De Tjolomadoe' digelar selama empat hari dan tanpa tiket masuk.
"Event ini diselenggarakan mulai Kamis sampai Minggu, tanggal 1-4 Agustus 2019. Dibuka mulai pukul 11.00 WIB kecuali hari Jumat pukul 13.30 WIB. Tutup pukul 24.00 wib," kata Taufik.(*)