Viral Video Anak Kecil Bernyanyi Lagu Tulus dengan Penuh Penghayatan, Sampai Merem Melek
Viral Video Anak Kecil Bernyanyi Lagu Tulus di Konser festival Sewindu pada Jumat (1/10/2019) Dengan Penuh Penghayatan, Sampai Merem Melek
Penulis: Inza Maliana
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Ada cerita unik dibalik konser penyanyi Tulus yang bertajuk 'Festival Sewindu' di Istora Senayan, Jakarta, pada Jumat (1/10/2019).
Sosok anak kecil viral di sosial media Twitter karena menyanyikan lagunya dengan penuh penghayatan.
Video yang beredar menunjukan anak tersebut asyik bernyanyi saat sedang menonton konser Tulus sampai matanya terlihat merem melek.
Tidak hanya hafal menyanyikan lagu Tulus, ekspresi saat ia menyanyi pun menjadi sorotan netizen di jagat Twitter.
Anak kecil yang berdiri di barisan kursi penonton itu membuat gagal fokus orang dewasa di sekelilingnya.
Orang dewasa di sekitarnya saat menonton konser sampai salah fokus hingga melihat tingkah dari bocah yang lucu itu.
Merekapun terlihat ikut tertawa saat melihat aksi dari anak kecil yang menggemaskan itu.
- Viral Polisi Stop Ambulans Bawa Pasien, Siapa yang Harus Diprioritaskan di Jalan Raya?
- Wanita 36 Tahun Punya 2000 My Little Pony Harga Ratusan Juta, Pindah Rumah Demi Koleksinya
Video ini pertama kali diunggah oleh akun Twitter @hanityo.
Dalam cuitannya ia menjelaskan matanya tertuju ke bocah itu karena menyanyi lagu tulus dengan penuh penghayatan.
"Demi istri yg ngefans berat, gw bela2in nonton konser Tulus walau gw cuma ngerti dikit2 --
tapi mata gw tertuju ke bocah ini, salut berat gw broo!!
dari awal sampe abis, dia nyanyi lagu lagunya Tulus dengan penuh penghayatan sampe merem2 (emoji)."
Selang dua hari, pemilik akun @hanityo yang menyebarkan video tersebut mengabarkan sang ibu dari anak kecil tersebut menghubunginya.
Sang ibu mengabarkan bahwa ia senang dan harapannya Tulus bisa melihat videonya yang viral.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.