Istri Habiskan Ratusan Juta Demi Belanja Online di Big Sale 11.11, Pria Ini Nekat Ingin Bunuh Diri
Pria 29 tahun nekat ingin bunuh diri karena perbuatan snag Istri yang gila belanja online di big sale 11.11 pada 11 November 2019
Editor: TribunnewsBogor.com
TRIBUNNEWS.COM -- Tanggal 11 November 2019 kemarin merupakan salah satu hari libur belanja online terbesar di berbagai negara, tak terkecuali di China yang lebih dikenal dengan Singles Day.
Banyak toko dan situs web melakukan promosi belanja besar-besaran pada hari ini dengan tema big sale 11.11.
Akan tetapi jika ingin berbelanja, harus sesuai kemampuan karena pengeluaran berlebihan bisa sangat buruk untuk keuangan Anda.
Pria berusia 29 tahun yang bernama Wang, bahkan nekat ingin bunuh diri. Kenapa?
Dilansir TribunnewsBogor.com dari World of Buzz, Wang rupanya tertekan setelah istrinya yang juga berusia 29 tahun, Zhan, menghabiskan uang dengan belanja online di momen big sale 11.11.
• Pelaku Bom Bunuh Diri di Medan Pakai Atribut Ojek Online, Driver Ojol Bogor Buka Suara
• Polisi Sebut Sopir Mobil yang Tabrak Pengendara Skuter hingga Tewas dalam Pengaruh Alkohol
• Serunya Berkunjung ke SKI Tajur Kota Bogor, Bisa Bermain Sambil Belanja
• Soroti Anggaran Bolpoin Capai Rp 635 M, Anies Baswedan : Saya Punya 3 Pulpen, Mau Belanja Lagi ?
Istri Wang baru saja membeli barang-barang mewah di momen big sale 11.11.
Barang-barang mewah yang dibeli sang Istri ini diantaranya ada tas tangan desainer, parfum mahal, pakaian, dan banyak lagi lainnya secara online.
Tak tanggung-tanggung, uang yang telah dihabiskan sang Istri demi belanja tersebut yakni sekira lebih dari 300.000 yuan (RM177.559 atau Rp 603 juta).
Namun yang lebih membuat Wang stres adalah, uang yang dihabiskan sang Istri untuk belanja ini merupakan hasil pinjaman alias utang.