Via Vallen Sebut Pipi Tembamnya karena Perawatan Bukan Oplas, Ini Analisa Dokter Kecantikan
Via Vallen kini tengah menjadi perbincangan hangat terkait perubahan wajahnya yang terpantau semakin berisi. Benarkah dia tak oplas? Ini kata dokter.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Via Vallen kini tengah menjadi perbincangan hangat terkait perubahan wajahnya yang terpantau semakin berisi.
Tak sedikit komentar warganet yang menyebut jika Via Vallen melakukan operasi plastik di luar negeri demi penampilannya.
Kendati sudah menyangkal melakukan operasi plastik, perubahan wajah Via Vallen tersebut dibahas lebih lanjut oleh seorang dokter kecantikan.
Dokter kecantikan,dr Frangky mengungkapkan ciri-ciri wajah seseorang yang melakukan operasi plastik melalui salah satu acara infotainment di televisi.
Sebelum membahas lebih lanjut terkait komentar Dr Franky perihal operasi plastik, Via Vallen terlebih dahulu menampik tudingan yang dialamatkan kepadanya.
Baca: Bukan Oplas! Via Vallen Ungkap Penyebab Wajahnya Berubah, Bobot Melonjak 4 Kilo Pulang dari Bangkok
Baca: Jadi Rapper, Hotman Paris Beraksi Ngerap Cendol Dawet Duet Bareng Via Vallen Lagu Pamer Bojo
Baca: Terlihat Manglingi, Via Vallen Dituding Lakukan Operasi Plastik, Ini Fakta Sebenarnya
Pelantun lagu 'Sayang' tersebut mengatakan jika pipinya kian chubby lantaran berat badannya bertambah sekaligus efek perawatan.
Diketahui penyanyi asal Sidoarjo ini tengah melakukan perawatan untuk meniruskan wajahnya.
Agar tirus, perawatan tersebut terlebih dahulu membuat pipinya bengkak sebelum akhirnya menjadi tirus.
"Iya emang berat badannya nambah 4 kilogram," ungkap Via Vallen dilansir dari wawancara Grid.ID.
Lebih lanjut, Via Vallen mengatakan jika dirinya tengah melakukan perawatan yang mengakibatkan pipinya bengkak melalui tayangan Intens Investigasi, yang diunggah di kanal Youtube pada Kamis (14/11/2019).
"Pipi saya kaya gini itu emang karena saya perawatan, dan ini proses penyembuhan,"
"Nah emang efeknya harus ngembang dulu baru tirus," ungkap Via.
"Dan setelah saya perawatan, saya pergi liburan, makannya (berat badan) naik 4 sampai 5 kilo gitu," imbuhnya.
Terkait ramainya isu operasi plastik Via Vallen, seorang dokter kecantikan, dr Franky akhirnya angkat bicara perihal ciri-ciri orang yang melakukan operasi plastik dan perawatan penirusan wajah.