Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Cara Menghilangkan Stretch Mark dengan Bahan Alami, Bisa Gunakan Putih Telur hingga Kentang

Stretch mark menjadi masalah umum di kalangan wanita seusai melahirkan. Simak cara menghilangkan stretch mark dengan bahan alami.

Editor: tribunsolo
zoom-in Cara Menghilangkan Stretch Mark dengan Bahan Alami, Bisa Gunakan Putih Telur hingga Kentang
venustreatments.com
Cara menghilangkan stretch mark dengan bahan alami. 

TRIBUNNEWS.COM - Cara menghilangkan stretch mark menggunakan 5 bahan alami ini.

Stretch mark menjadi masalah umum di kalangan wanita seusai melahirkan.

Biasanya, stretch mark muncul di bagian bawah perut, paha, pinggul atau payudara.

Untuk menghilangkan stretch mark ini memang menjadi tantangan tersendiri bagi para wanita.

Baca juga: Cara Mengatasi Siku Kasar dan Kering dengan Bahan Alami: Gunakan Minyak Kelapa hingga Madu

Baca juga: Cara Mengatasi Insomnia Secara Alami, Coba 7 Obat Tradisional Ala Rumahan Ini

Kabar baiknya, stretch mark bisa dihilangkan dengan bahan alami yang mudah didapatkan.

Dilansir dari laman Momjunction.com, ini lah beberapa jenis bahan alami yang bisa kita gunakan untuk menghilangkan stretch mark.

1. Madu

Berita Rekomendasi

Kamu bisa menghilangkan stretch marks menggunakan madu asli.

Madu bersifat sebagai antiseptik untuk mengurangi stretch marks.

Kita bisa menggunakan madu sebagai scrub.

Campurkan madu dengan garam dan gliserin, kemudian oleskan pada bagian garis halus yang ingin Moms hilangkan.

Biarkan hingga kering dan bilas bersih menggunakan air.

2. Putih telur

Putih telur mengandung protein yang bisa membantu peremajaan sel kulit dan membantu meregenerasi kulit sehingga tampak lebih cerah.

Cara menggunakan putih telur untuk memudarkan stretch mark:

Kocok putih telur.

Bersihkan dahulu bagian stretch mark yang akan diolesi putih telur.

Olesi kulit yang muncul stretch mark dengan kuas.
Biarkan kering lalu bilas menggunakan air dingin.

Selanjutnya, oles minyak zaitun untuk menjaga kulit tetap lembap dan kenyal.

Ulangi cara ini setiap hari untuk membantu mencerahkan kulit Moms dan memudarkan warna stretch mark secara perlahan-lahan.

3. Gula

Jadikan gula sebagai scrub yang akan mengangkat sel kulit mati di atas stretch mark Moms sehingga warna stretch mark akan semakin pudar.

Caranya:

Ambil satu sendok teh gula, campurkan dengan minyak pijat dan beberapa tetes perasan lemon.

Gosokkan campuran tersebut setiap sebelum mandi.

Lakukan ini secara teratur sebelum mandi dan membilas tubuh.

Baca juga: Cara Mudah Dapatkan Kulit Wajah Glowing, Pakai Masker Labu Kuning dan Lihat Hasilnya dalam Seminggu

Baca juga: Tak Hanya Bikin Kulit Makin Cantik dan Sehat, Ini Manfaat Lain Sabun Saffron yang Jarang Diketahui

4. Perasan lemon

Sifat asam dari lemon ini yang bisa membantu membersihkan stretch mark.

Cara menggunakannya cukup mudah, gosokkan saja perasan sari lemon selama 10 menit pada area yang ada stretch mark.

Kemudian bilas menggunakan air hangat.

Lakukan yang rutin untuk hasil yang maksimal.

5. Kentang

Kentang mengandung polifenol dan karotenoid yang dapat membantu memperbaiki tekstur kulit.

Untuk memudarkan stretch mark yang timbul pasca hamil, kita bisa mencoba memanfaatkan kentang.

Cara menggunakannya cukup mudah:

Potong kentang menjadi dua.

Gosokkan setengah kentang di atas stretch mark.

Diamkan dahulu hingga mengering, kemudian bilas menggunakan air hangat.

(*/YNN)

Artikel ini telah tayang di Nakita.grid.id dengan judul "Tanpa Bahan Kimia, 4 Bahan Alami Ini Mampu Hilangkan Stretch Mark Lo!"

Sumber: Nakita
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas