Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Resep dan Cara Membuat Kue untuk Hantaran Spesial Natalmu Sendiri, Dijamin Mudah dan Enak

Berikut ini resep dan cara membuat kue untuk hantaran spesial Natalmu sendiri, dijamin mudah dan enak.

Penulis: Adya Ninggar P
Editor: Gigih
zoom-in Resep dan Cara Membuat Kue untuk Hantaran Spesial Natalmu Sendiri, Dijamin Mudah dan Enak
Sajian Sedap
Resep dan Cara Membuat Kue untuk Hantaran Spesial Natalmu Sendiri, Dijamin Mudah dan Enak 

3. Chiffon Cake Cokelat Mini

Chiffon cake
Chiffon Cake Cokelat Mini

Waktu: 60 Menit

Sajian: 5 buah

Bahan:

80 gram tepung terigu protein rendah
20 gram cokelat bubuk
1 sendok teh kayumanis bubuk
1/4 sendok teh baking powder
25 gram gula pasir
65 gram minyak goreng
60 ml susu cair
1/2 sendok teh cokelat pasta
5 buah kuning telur
5 buah putih telur
1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh cream of tartar
85 gram gula pasir halus

Bahan Hiasan Glasur:

1 buah putih telur
150 gram gula tepung
1/4 sendok teh cokelat pasta

BERITA REKOMENDASI

Cara Membuat Chiffon Cake Cokelat Mini Berempah:

1. Ayak tepung terigu, cokelat bubuk, kayumanis bubuk, dan baking powder. Masukkan gula pasir. Aduk rata.

2. Campur minyak goreng, susu cair, dan cokelat pasta. Aduk rata.

3. Tuang sedikit-sedikit ke dalam campuran tepung terigu sambil diaduk perlahan. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Sisihkan.

4. Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah mengembang.


5. Tambahkan gula pasir halus sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.

6. Tuang sedikit-sedikit ke dalam campuran tepung terigu sambil diaduk perlahan.

7. Tuang ke dalam loyang chiffon kecil tanpa diolesi. Oven dengan api bawah pada suhu 170 derajat Celsius 35 menit sampai matang.

8. Hiasan, kocok putih telur hingga setengah mengembang. Masukkan gula tepung sedikit-sedikit
hingga mengembang.

9. Tambahkan cokelat pasta. Kocok rata. Hiasi cake dengan glasur.

(Tribunnews.com/Nadya) (Sajian Sedap/ Dwi/Robert Christianto)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas