Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Alasan Kesehatan, Tiga Publik Figur Ini Sunat di Usia Dewasa

Sunat pada laki-laki secara medis memberi manfaat. Di antaranya mencegah fimosis, mengurangi risiko infeksi saluran kemih hingga kanker.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
zoom-in Alasan Kesehatan, Tiga Publik Figur Ini Sunat di Usia Dewasa
istimewa
Marshel Widianto 

TRIBUNNEWS.COM - Sunat pada laki-laki secara medis memberi manfaat. Di antaranya mencegah fimosis, mengurangi risiko infeksi saluran kemih.

Kemudian mengurangi risiko terkena kanker penis dan mengurangi risiko kanker serviks pada pasangan.

Umumnya, sunat dilakukan saat usia kanak-kanak. Namun kini sudah banyak laki-laki dewasa melakukannya.

Saat ini, semakin banyak yang menyadari khitan atau sunat bukan lagi sekedar menjalankan ajaran agama, tapi juga untuk kesehatan.

Sejumlah public figure Indonesia tidak malu-malu mengumumkan dirinya disunat di saat usia dewasa.

Komika Marshel Widianto, Youtuber Genki Sadamatsu dan Rizki, sebagai contohnya.

Baca juga: Jadi Saingan Raffi, Andre Taulany Bongkar Harga Rumah Mewahnya, Marshel Syok Singgung Celengan Ayam

Ketika dikonfirmasi pada Rabu (13/1/2021), Marshel membenarkan dirinya disunat di usia ke-23.

Berita Rekomendasi

Meski ia bukan beragama Islam, namun disadari sunat penting untuk kesehatan, terutama menjaga kebersihan penis.

Mereka menceritakan pengalaman disunat saat usia dewasa di Youtube channel mereka masing-masing.

Mereka menyadari sunat dianjurkan oleh WHO karena prosedur ini dapat mengurangi risiko penularan penyakit menular seksual.

Sebut saja seperti Human papillomavirus (HPV) dan infeksi Human Immunodeficiency Virus (HIV). Juga dapat mencegah penyakit pada penis seperti kanker penis.

Genki bercerita di Jepang sunat adalah hal yang lumrah sebagai upaya menjaga kebersihan diri. Itu sebabnya, ia memutuskan disunat.

"Saya bukan mau masuk Islam, tidak juga untuk menikah, tapi ini untuk kesehatan."

"Dan, siapa tahu juga saya nanti menikah dengan orang Indonesia dan kemungkinan masuk Islam. Jadi, saya sudah siap-siap dari sekarang,"  kata Genki dalam channel Youtube "Genki Banget."

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas