Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Khasiat Herbal Ginseng, Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Ginseng juga dapat memengaruhi kekebalan pada tubuh karena memiliki sifat adaptogenic. 

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Willem Jonata
zoom-in Khasiat Herbal Ginseng, Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Nootriment
Ginseng Korea. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selama pandemi Covid-19, selain dari medis, banyak masyarakat yang menggunakan obat herbal.

Beberapa obat herbal dipercaya dapat menaikkan imun tubuh. Selain murah, obat-obatan herbal memang mudah didapatkan. Bahkan bisa berasal dari bumbu atau tumbuhan di sekitar kita.

Salah satu bahan yang biasa digunakan sebagai obat herbal adalah ginseng. 

Menurut dr Nina Mariana Sp FK, memang ada penelitian yang menggunakan ginseng sebagai obat herbal.

Ginseng memang sudah lama digunakan sebagai obat herbal karena kaya asam folat, zat besi, mineral, dan enzim.

Baca juga: 7 Bahan Alami untuk Mengontrol Gula Darah Bagi Penderita Diabetes, Gingseng hingga Magnesium

Selain itu, vitamin yang terkandung di dalam ginseng pun cukup beragam, seperti vitamin B1, B2, B12, dan C.

Berita Rekomendasi

Ginseng juga dapat memengaruhi kekebalan pada tubuh karena memiliki sifat adaptogenic. 

Selain itu, ginseng dapat meningkatkan jumlah sel darah putih dan antibodi di dalam darah. Hal ini dapat membantu melawan infeksi di dalam tubuh.

"Pada jurnal dan penelitian, memang ada kerasionalitas dari ginseng. Tapi sejauh ini baru pada pasien influenza. Bukan covid."

"Namun ada kemiripan esensial virus yang memengaruhi imunitas," ungkapnya pada siaran Radio Kesehatan, Senin (2/8/2021).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas