Kegiatan Sosial Libatkan 100 Influencer Bantu Masyarakat Terdampak Pandemi
Pandemi yang berlangsung cukup lama menimbulkan berbagai dampak di berbagai sisi, tidak hanya kesehatan, namun juga sosial ekonomi.
Editor: Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM - Pandemi yang berlangsung cukup lama menimbulkan berbagai dampak di berbagai sisi, tidak hanya kesehatan, namun juga sosial ekonomi.
Sebagai wujud kepedulian kepada sesama di masa pandemi saat ini, brand skincare lokal WMU Beauty bersama brand perawatan rambut lokal Cantiqa Kemiri menggandeng 100 influencer untuk berbagi kepada masyarakat yang terdampak Covid di Jakarta, Bekasi, dan Bandung.
Kegiatan yang dilakukan pada tanggal 3 dan 7 Agustus 2021 ini mengusung tema Peduli Sesama: Berbagi untuk mereka yang terdampak Covid.
Acara yang digagas WMU Beauty dan Cantiqa Kemiri ini merupakan aksi kepekaan sosial terhadap masyarakat, sebagai pihak yang banyak terdampak secara ekonomi akibat pandemi Covid-19.
Melihat kondisi itu, WMU Beauty dan Cantiqa Kemiri berusaha merangkul masyarakat lewat kegiatan berbagi bersama para influencer dan berbagai kalangan yang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Baca juga: Cerita Selebgram Edrick Chang, Hampir Mengakhiri Hidupnya karena Jeratan Utang
Baca juga: Cerita Tiffany Damara Sukses Raih Jutaan Followers Lewat Konten Give Away
"Melihat kondisi ekonomi masyarakat yang semakin melemah akibat pandemi ini, kami menggandeng 100 influencer untuk membantu melangsungkan kegiatan berbagi kepada sesama yang diharapkan dapat meringankan sedikit beban mereka," ujar Wiji Kusniarti, owner brand WMU Beauty.
WMU Beauty sendiri adalah brand skincare lokal yang fokus pada kesehatan kulit wajah dan Cantiqa kemiri brand perawatan yang berfokus pada kesehatan rambut.
Tinggal di kota besar dengan paparan polusi yang tinggi, seringkali menyebabkan berbagai masalah kulit seperti jerawat, komedo, flek hitam hingga wajah kusam, rambut pun menjadi lusuh dan lepek karena keringat dan residu.
Baca juga: Mensos Risma: Komunitas Adat Terpencil Harus Miliki Akses Sama untuk Peroleh Bantuan Sosial
Menjawab tantangan tersebut, WMU Beauty mengeluarkan serial produk yang dapat membantu wajah menjadi sehat dan glowing, serta aman digunakan oleh semua jenis kulit. Wiji Kusniarti selaku brand owner WMU Beauty dan Utami Sri Lestari selaku brand owner Cantiqa Kemiri menjelaskan bahwa kandungan produk dari kedua brand ini tidak menimbulkan iritasi sehingga aman, halal, dan sudah BPOM karena telah melewati berbagai tahap uji coba tersertifikasi.
"Brand Cantiqa Kemiri maupun WMU Beauty aman digunakan oleh semua jenis kulit, tidak menimbulkan iritasi dan yang pasti halal. Produk kami juga sudah BPOM jadi tidak perlu khawatir akan kualitas dan keamanannya. Dengan jaminan tersebut, semua perempuan bisa memakai produk WMU Beauty dan Cantiqa Kemiri dengan percaya diri dan tanpa ragu," imbuh Utami Sri Lestari.
Produk WMU Beauty yang sedang booming saat ini antara lain paket perawatan bibir yang terdiri dari Honey Sweety Sugar Lip Scrub yang mengandung kebaikan gula sebagai eksfoliator sel-sel kulit mati di bibir serta madu yang merangsang epidermis untuk membuat kolagen baru. Satu lagi Honey Sweety Sugar Lip Serum mengandung bahan-bahan alami seperti ferulic acid dan grape seed untuk antioksidan, madu untuk melembabkan dan mencerahkan, avocado seed untuk melembutkan, dan vitamin E untuk peremajaan sel kulit bibir.
Wiji Kusniarti mengatakan, jika memakai lip scrub dan lip serum ini secara rutin maka kulit bibir akan terlihat lebih merah dan sehat secara alami. Sehingga membuat perempuan semakin percaya diri meskipun tanpa balutan lipstik.
Sementara dari Cantiqa kemiri, produk yang saat ini sedang digandrungi adalah minyak kemiri. Produk perawatan rambut alami ini telah lama dikenal ampuh melebatkan, menghitamkan hingga menutrisi rambut bahkan mengatasi ketombe.
WMU Beauty dan Cantiqa Kemiri memberikan informasi lebih lengkap di website resmi wmubeauty.com dan cantiqakemiri.co.id. Produk-produk kedua brand ini utamanya dipasarkan secara digital lewat marketplace dan website sebagai pemanfaatan teknologi digital commerce. Saat ini terdapat promo diskon ongkos kirim se-Indonesia dengan pembelian di atas Rp300.000.