Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Peringati Hari Jantung Sedunia 2021, YJI Gelar Webinar hingga Pameran Seni

Tujuan diselenggarakannya pameran seni adalah meningkatkan awareness para pecinta seni dan desain, terhadap kesehatan jantung dan kardiovaskular.

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Willem Jonata
zoom-in Peringati Hari Jantung Sedunia 2021, YJI Gelar Webinar hingga Pameran Seni
kutv.com
Ilustrasi jantung sehat. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jantung hanya sebesar kepalan tangan, tetapi merupakan otot terkuat di dalam tubuh. Organ ini pun merupakan pusat kelangsungan hidup manusia.

Namun, di sisi lain penyakit jantung atau kardiovaskular masih menjadi penyebab kematian tertinggi di dunia yang mengakibatkan 18,7 juta kematian per tahun. 

Di Indonesia, berdasarkan data dari Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, setidaknya 15 dari 1000 orang individu di Indonesia menderita penyakit jantung atau kardiovaskular

Oleh karena itu, pada peringatan Hari Jantung Sedunia tahun ini, Yayasan Jantung Indonesia (YJI) dengan menyelenggarakan rangkaian acara untuk meningkatkan kepedulian pada jantung. 

Baca juga: Kematian Akibat Serangan Jantung Meningkat Selama Pandemi Covid-19

Baca juga: PERKI: Jaga Kesehatan Jantung dengan Memanfaatkan Inovasi Teknologi dan Digital

Di antaranya seperti Webinar Rheumatic Heart Disease bersama Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia (PERKI) tanggal 28 September 2021. 

yayasan Jantung Indonesia 945
Tangkapan layar kegiatan Yayasan Jantung Indonesia (YJI).

Selain itu ada Webinar Use Heart To Connect tanggal 29 September 2021 yang akan menghadirkan pembicara-pembicara yang mewakili industri masing-masing. 

Berita Rekomendasi

Seperti Leani Ratri Oktila (Woman in Sport), Angel Pieters (Woman in Music), Shinta Dhanuwardoyo (Woman in Tech), dan Farah Wardani (Woman in Art). 

Selain itu, HeartSports Campaign bekerjasama dengan Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) 29 September – 31 Oktober 2021, program memasak menu makanan sehat Use Heart To Cook. 

Nantinya akan tayang eksklusif secara berkala di media sosial Yayasan Jantung Indonesia

Tidak kalah serunya, akan ada kompetisi membuat video melalui Reels Instagram bekerja sama dengan Komnas Pengendalian Tembakau yang akan berlangsung sampai 5 Oktober 2021.

Selain itu, menginjak tahun ke 40 kehadirannya di Indonesia tahun ini, Yayasan Jantung Indonesia juga akan menyelenggarakan eksibisi virtual, sekaligus penggalangan dana berupa pameran seni rupa dan fesyen dengan tema “Show Your Heart”. 

Pameran seni rupa dan fesyen ini diikuti oleh puluhan perupa dan desainer seperti Angki Purbandono, Davy Linggar, Eddie Hara, Mulyana, Syagini Ratna Wulan, Chitra Subyakto, Ghea Panggabean, Sebastian Gunawan, Major Minor, Tulola Jewelry, dan lain-lain. 

Baca juga: Rajin Berolahraga Tapi Tetap Alami Gangguan Jantung, Begini Penjelasan Dokter

Total ada 11 seniman dengan 21 karya (19 karya dua dimensi dan 2 karya tiga dimensi). Serta 11 fesyen desainer dengan 27 karya (21 karya fesyen, 3 karya aksesoris berupa tas, 2 karya aksesoris berupa perhiasan, dan 1 set tableware).

Tujuan diselenggarakannya pameran seni rupa dan fesyen ini adalah meningkatkan awareness para pecinta seni dan desain, agar lebih peduli terhadap kesehatan jantung dan kardiovaskular

Selain itu, untuk mendukung ekonomi kreatif dan juga sebagai penggalangan dana membantu tindakan intervensi, pencegahan dini. Serta rehabilitasi anak-anak dengan penyakit jantung dari keluarga pra sejahtera.

Mengusung tema Show Your He(art) dalam peringatan 4 dasawarsanya, tema ini mengeksplorasi makna ganda dari jantung. Sebagai metafora emosi atau perasaan dan makna literalnya sebagai jantung fisik manusia.

Kenapa seni? Ketua Umum Yayasan Jantung Indonesia (YKI) Esti Nurjadin menyebutkan jika selama berabad-abad, manusia telah menggunakan art (seni) sebagai alat untuk mengekspresikan emosi dan perasaannya. 

"Jantung berfungsi lebih dari sekedar memompa darah tetapi juga mengirimkan pesan ke otak manusia. Ini memegang peran yang sangat penting dalam pengalaman emosional seseorang," ungkapnya pada peringatan ulang tahun YJI Ke-40, Senin (27/9/2021).

Hal ini bertujuan mengajak masyarakat untuk menggunakan art (seni). Meningkatkan kesadaran dan membuat semua orang menjaga kesehatan jantung mereka.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas