Kumpulan Resep Rawon yang Enak dan Mudah, Inspirasi Menu Olahan Daging Spesial idul Adha
Salah satu menu olahan daging kurban Idul Adha adalah rawon. Artikel ini akan membahas kumpulan resep rawon sebagai inspirasi dalam mengolah daging.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Simak kumpulan resep rawon yang enak dan mudah dalam artikel ini.
Rawon merupakan salah satu insipirasi hidangan olahan daging saat Idul Adha.
Oleh karena itu, beberapa masyarakat, memanfaatkan daging kurban dengan mengolahnya menjadi rawon.
Artikel ini akan membahas kumpulan resep rawon yang dapat dinikmati bersama keluarga.
Kumpulan Resep Rawon
Berikut kumpulan resep rawon yang dikutip dari SajianSedap dan Kompas.com:
1. Resep Rawon Khas Jawa Timur

Baca juga: Kumpulan Resep Spesial Idul Adha 2022: Sop Kambing, Sop Daging Sapi, Rendang, Rawon hingga Bakso
Berikut bahan-bahan membuat resep rawon khas Jawa Timur yang dikutip dari SajianSedap:
Bahan:
- 400 gram daging sengkel potong kotak 2 cm
- 1.500 ml air
- 6 lembar daun jeruk buang tulangnya
- 1 batang serai ambil putihnya memarkan
- 1 batang daun bawang potong 1 cm
- 1 sendok makan garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 3 sendok teh gula pasir
- 1 sendok teh asam dilarutkan bersama 1 sendok makan air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 buah keluak, diseduh
- 1 cm kunyit bakar
- 4 butir kemiri sangrai
Bahan pelengkap:
- 3 sendok makan sambal terasi
- 6 buah kerupuk udang
- 100 gram taoge
- 6 butir telur asin
- 6 potong tempe goreng
Cara Membuat Rawon Khas Jawa Timur:
- Masukkan bumbu halus, daun jeruk, dan serai.
- Tumis hingga harum.
- Kemudian masukkan daging dan aduk hingga berubah warna.
- Lalu tuang air secukupnya.
- Tambahkan garam, merica bubuk, air asam, dan gula pasir.
- Kemudian masak di atas api kecil hingga daging empuk dan berkuah.
- Masukkan daun bawang dan aduk rata.
- Hidangan dapat disajikan bersama pelengkap.
2. Resep Rawon Daging Goreng

Berikut bahan-bahan membuat resep daging goreng yang dikutip dari Sajian Sedap:
Bahan daging goreng:
- 400 gram daging gandik, rebus, potong searah serat
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sendok teh ketumbar bubuk
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica
- 500 ml minyak untuk menggoreng
Bahan Kuah:
- 1.500 ml kaldu sapi
- 5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 2 batang serai, memarkan
- 1 batang daun bawang, potong 1 cm
- 1 sendok makan garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 6 buah keluak, seduh
- 2 cm kunyit, bakar
- 4 butir kemiri, sangrai
Bahan Pelengkap:
- 50 gram taoge
- 5 butir telur asin rebus
- 4 porsi nasi putih
- 4 porsi sambel terasi (secukupnya)
- 200 gram krupuk udang (secukupnya)
Cara Membuat Rawon Daging Goreng
- Untuk membuat daging goreng, pertama-tama lumuri dagiing dengan bawang putih, ketumbar bubuk, garam, dan merica.
- Kemudian panaskan minyak dan goreng daging di atas api kecil hingga kering. Setelah itu sisihkan.
- Untuk membuat kuah rawon, masukkan bumbu halus, daun jeruk, dan serai. Lalu tumis sampai harum.
- Setelah itu, masukkan daun bawang dan aduk hingga rata. Lalu tuang kaldu dan masak sampai mendidih.
- Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak menggunakan api kecil hingga matang.
- Hidangan dapat disajikan dengan bahan pelengkap.
3. Resep Rawon Daging Sandung Lamur

Berikut bahan-bahan untuk membuat resep rawon daging sandung lamur yang dikutip dari SajianSedap:
Bahan-bahan:
- 500 gram daging sandung lamur
- 2.000 ml air
- 5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 2 batang serai, memarkan
- 1 batang daun bawang, potong 1 cm
- 4 sendok teh garam
- 1 sendok teh merica bubuk
- 2 1/2 sendok teh gula pasir
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 9 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 buah keluak, seduh
- 2 cm kunyit, bakar
- 4 butir kemiri, sangrai
Cara Membuat Rawon Daging Sandung Lamur:
- Siapkan air. Masukkan daging tetelan dan rebus hingga mendidih.
- Kemudian agkat dan ukur 1.500 ml kaldunya.
- Setelah itu, rebus lagi sampai mendidih.
- Untuk membuat bumbunya, masukkan bumbu halus, daun jeruk dan serai. Tumi sampai harum.
- Masukkan daun bawang dan aduk rata.
- Setelah itu, tuang ke rebusan daging.
- Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir.
- Lalu masak di atas api kecil hingga matang.
4. Resep Rawon Daging Labu Siam

Berikut bahan-bahan membuat resep rawon daging labu siam yang dikutip dari Kompas.com:
- 1 kg daging sengkel. Rebus hingga hampir empuk, potong-potong sesuai selera
- 2 lembar daun bawang, potong 2 cm
- 2 batang serai, memarkan
- 2 buah (2 cm) lengkuas, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk
- 1 mata asam jawa, hancurkan dengan sedikit air
- Garam secukupnya
- 2 liter air
- 3 sdm minyak sayur
Bumbu Halus:
- 8 siung bawang putih
- 8 buah bawang merah
- 1 sdm ketumbar, sangrai
- 1/4 sdt merica
- 2 buah cabai merah besar, buang bijinya
- 1 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 10 buah keluwak, ambil isinya, rendam dengan sedikit air
- 2 buah labu siam, potong dadu 1,5x1,5 cm
Bahan untuk Membuat Sambel Bawang:
- 5 buah cabai keriting
- 5 buang cabai rawit merah
- 3 siung bawang putih
- Garam secukupnya
- Ulek sampai halus
Bahan Pelengkap:
- Kerupuk udang
- Sambal bawang
- Telur asin
- Taoge pendek
- Mentimun
- Daun kemangi
Cara Membuat Rawon Daging Labu Siam:
- Panaskan minyak.
- Masukkan bumbu halus, lengkuas, serai, dan daun jeruk. Tumis hingga harum
- Lalu masukkan daging yang sudah dipotong. Aduk sebentar.
- Masukkan kaldu daging, masak hingga bumbu menempel ke daging.
- Jika sudah, masukkan daging ke dalam kuah.
- Masak kembali daging hingga lunak.
- Tambahkan air panas hingga kaldu rawon berkurang sekitar dua liter.
- Sajikan rawon dengan menambahkan daun bawang dan labu siam (agar labu tidak mudah lembek).
- Tambahkan bahan pelengkap saat disajikan.
(Tribunnews.com/Farrah Putri) (Kompas.com/Krisda Tiofani) (SajianSedap)