Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Psikolog Beberkan 4 Manfaat Ajak Buah Hati Memasak Bersama di Akhir Pekan

Waktu berkualitas bersama keluarga akan sangat mempengaruhi proses tumbuh kembang anak.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
zoom-in Psikolog Beberkan 4 Manfaat Ajak Buah Hati Memasak Bersama di Akhir Pekan
freepik.com/senivpetro
Manfaat memasak bersama anak di rumah 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memasuki masa transisi menuju endemi, rutinitas keluarga untuk bekerja maupun sekolah kini sudah kembali normal.

Padatnya kesibukan dan rutinitas harian tersebut turut memberikan keterbatasan dalam menciptakan waktu berkualitas bersama keluarga.

Satu-satunya kesempatan yang dapat dioptimalkan adalah dengan memanfaatkan akhir pekan.

Tentang kebersamaan keluarga di akhir pekan, Vera Itabiliana selaku Psikolog Anak dan Keluarga Tiga Generasi mengatakan, keluarga merupakan sumber inspirasi dan kebahagiaan buah hati, sehingga waktu berkualitas bersama keluarga akan sangat mempengaruhi proses tumbuh kembangnya.

"Pemanfaatan waktu di akhir pekan perlu dioptimalkan seperti memasak bersama bisa menjadi salah satu pilihan," kata Vera saat peluncuran Kraft Quick Melt secara daring, Senin (8/8/2022). 

Meskipun terkesan mudah, kata dia ternyata masih banyak Ibu yang merasa kurang percaya diri untuk melibatkan buah ati dalam kegiatan memasak bersama.

Berita Rekomendasi

"Alasannya pun beragam, mulai dari bingung dengan menu yang itu-itu saja, anak merasa kurang antusias di dapur hingga takut gagal mencoba resep baru," katanya.

Baca juga: Psikolog: Metode Pembelajaran Anak Usia Dini Harus Berikan Stimulasi yang Tepat

Padahal melalui memasak bersama, banyak manfaat yang juga bisa diraih oleh seluruh anggota keluarga, mulai dari membangun kedekatan dimana hormon oksitosin dihasilkan dan bisa memberikan rasa aman, nyaman dan hangat, pengembangan karakter bagi buah hati, meningkatkan rasa percaya diri Ibu dan anak, serta daya imajinasi buah hati.

Berikut Tips dan Trik menjadikan kegiatan memasak bersama sebagai waktu berkualitas di akhir pekan :

Jadwalkan kegiatan memasak ini sebagai kegiatan rutin dan tidak terbentur dengan aktivitas lain agar waktu bersama ini dapat terlaksana dengan mulus dan sepenuh hati.

Dalam pelaksanaannya selalu sediakan ruang untuk spontanitas karena biasanya yg spontan itu terasa lebih berkesan dan menyenangkan.

"Gunakan hanya satu gadget jika diperlukan untuk lihat resep, gadget yang lain disingkirkan agar tidak menjadi distraksi," kata Vera.

Kemudian pembagian tugas dalam aktivitas memasak ini. Jadi waktu bersama sebetulnya sudah dimulai dari sebelum memasak. Misalnya "rapat" menentukan mau masak apa dan pembagian tugasnya seperti apa.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas