Pamer Hasil Operasi di Korea, Titi DJ Terlihat Lebih Muda, Deretan Artis Puji Kecantikan Sang Diva
Titi DJ lakukan operasi untuk kesenangan dan kepuasan pribadi. Sebetulnya ia ingin melakukan itu sejak usianya 50 tahun. Terealisasi di usia 56 tahun.
Editor: Willem Jonata
"Hari ke-7 aku lepas jahitan di bawah mata. Rasanya sprti kalau alis kita lagi dicabut, hehehe!"
"Hari ke-8 dst aku sdh tidak minum obat lagi. Tapi aku tetap minum Pumpkin Juice dsb. Aku sesering mungkin minum itu, bisa sampai 5X sehari, karena utk bantu cepat kempes juga. Nah mulai timbul sesekali rasa sakit, tapi cuma 2-3 detik. Dan masih bisa ditahanlah sakitmya."
"Hari ke-14, aku lepas jahitan yg ada di kepala dan di kuping, rasanya juga kaya rambut lagi kecabut selembar, cetit2 gitu. Tapi lagi2 masih bearable lah."
"Selama aku di Seoul, kegiatanku selain kontrol ke Hospital, aku isi dng banyak jalan kaki keluar hotel, makan, ke supermarket, nonton dsb, membuat peredaran darahku lancar supaya membantu mukaku cepat kempes juga."
Apa itu anti-aging surgery?
Melansir schoemannplasticurgery, Jumat (27/1/2023), operasi anti-aging adalah prosedur operasi anti penuaan yang dirancang untuk menargetkan bagian tubuh yang paling rentan mengalami tanda-tanda penuaan dini, termasuk wajah dan leher .
Prosedur ini mengurangi dan mencegah munculnya kerutan, garis halus, dan kerutan pada kulit.
Seringkali, prosedur ini mengurangi garis tersebut dengan juga mengencangkan kulit yang kendur untuk menghasilkan penampilan yang lebih muda secara holistik.
Contohnya, kelopak mata atas yang kendur dan bengkak di area bawah mata bisa membuat terlihat lebih tua dan lelah. Oleh karena itu, operasi anti-aging sering menargetkan daerah mata.
Operasi anti-aging bertujuan untuk mengembalikan pasokan kolagen alami kulit yang memburuk seiring bertambahnya usia.
Beberapa prosedur perawatan juga melindungi kulit dari kerusakan untuk memastikan penampilan awet muda seiring bertambahnya usia.
Baca juga: Manfaat Lidah Buaya untuk Kecantikan, Mulai untuk Melembabkan Kulit hingga Anti Penuaan
Terkait proses operasi anti aging Titi DJ, perempuan 56 tahun itu mengaku mendapatkan 5 prosedur operasi yaitu face lift, forehead lift, neck lift, lower blepharosplasty, dan fat graft.
Face lift merupakan prosedur bedah kosmetik untuk mengurangi kulit kendur, menghaluskan lipatan kulit di pipi dan garis rahang sehingga membuat tampilan wajah lebih muda.
Adapun forehead lift adalah tindakan untuk mengencangkan bagian dahi. Seringkali penuaan wajah di tandai dengan adanya kerutan dan keriput di dahi.
Prosesur ketiga yakni neck lift atau pengencangan leher yakni dilakukan untuk mengurangi lemak dan kulit kendur di leher.
Titi DJ juga melakukan lower blepharosplasty yaitu operasi untuk menghilangkan kantung mata dan jua menghilangkan masalah penglihatanm
Terakhir, fat graft atau fat transfer adalah proses transfer lemak dari bagian tubuh ke bagian tubuh lainnya yg memerlukan tambahan lemak.
"Serupa dengan filler, tapi filler ini isinya dari lemak tubuh kita sendiri. Lemak aku yang diambil adalah dari lemak paha bagian dalam, lalu di isi di bagian wajahku: di kening, di pelipis dan di area smiling line, untuk menambah volume supaya kerutan2nya terisi dan kulit wajah jadi halus dan minim kerutan," tulisnya.