Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Malam Nisfu Syaban 2023 Jatuh pada Tanggal Berapa? Ini Penjelasannya

Malam Nisfu Syaban merupakan salah satu malam yang istimewa dan ditunggu-tunggu bagi umat Muslim.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Malam Nisfu Syaban 2023 Jatuh pada Tanggal Berapa? Ini Penjelasannya
freepik.com
Malam Nisfu Syaban - Malam Nisfu Syaban merupakan salah satu malam yang istimewa dan ditunggu-tunggu bagi umat Muslim. 

TRIBUNNEWS.COM - Malam Nisfu Syaban merupakan salah satu malam yang istimewa dan ditunggu-tunggu bagi umat Muslim.

Menurut Dosen UIN Raden Mas Said Surakarta, Sulhani Hermawan, M.AG yang dikutip dari tayangan OASE Tribunnews, Malam Nisfu Syaban merupakan malam diangkatnya amalan-amalan manusia.

Malam Nisfu Syaban diperingati setiap pertengahan bulan Syaban atau tanggal 15 di bulan Syaban.

Diketahui, 1 Syaban 1444 H jatuh pada Rabu, 22 Februari 2023.

Adapun tanggal 15 di bulan Syaban jatuh pada Rabu, 8 Maret 2023.

Oleh karena itu, malam Nisfu Syaban tepat pada hari Selasa, 7 Maret 2023.

Namun perlu diketahui, pada malam Nisfu Syaban terdapat beberapa amalan sunnah yang dapat dikerjakan.

Baca juga: Kapan Malam Nisfu Syaban 2023? Ini Penjelasannya

Berita Rekomendasi

Amalan-amalan Sunnah pada Malam Nisfu Syaban

Dikutip dari laman Bali Kemenag, berikut beberapa amalan sunnah yang dapat dikerjakan saat Malam Nisfu Syaban:

- Memperbanyak baca syahadat

- Memperbanyak baca istighfar

- Memperbanyak doa

- Dianjurkan membaca surah yasin sebanyak tiga kali setelah sholat Maghrib dengan niat meminta keberkahan umur, harta, kesehatan, dan ketetapan iman.

- Melakukan shalat sunah malam, seperti shalat tahajjud, hajat, dan witir.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas