Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Tata Cara Mandi Wajib bagi Pria, Beserta Bacaan Niat dan Doa Setelah Mandi Wajib

Berikut ini tata cara melaksanakan mandi wajib bagi pria. Selain itu terdapat juga bacaan niat dan doa setelah melaksanakan mandi wajib.

Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Sri Juliati
zoom-in Tata Cara Mandi Wajib bagi Pria, Beserta Bacaan Niat dan Doa Setelah Mandi Wajib
Miller's Services
Ilustrasi mandi - Berikut ini tata cara melaksanakan mandi wajib bagi pria. Selain itu terdapat juga bacaan niat dan doa setelah melaksanakan mandi wajib. 

Tata Cara Mandi Wajib bagi Pria

- Membaca niat mandi wajib;

- Kemudian, ambil air mengalir untuk membasuh tangan;

Basuhlah tangan sebanyak tiga kali.

- Membersihkan najis atau kotoran yang masih menempel pada tubuh;

- Selanjutnya, berwudhulah;

Berwudhu seperti akan melakukan sholat.

Berita Rekomendasi

- Ambil air dan guyurkan pada bagian kepala sebanyak tiga kali;

- Kembali ambil air untuk menyiram anggota tubuh;

Pada bagian ini, siramlah anggota tubuh sebelah kanan tiga kali, dan dilanjutkan dengan menyiram anggota badan pada bagian kiri sebanyak tiga kali.

- Membasuh rambut dan menyela pangkal kepala;

Caranya, masukkan kedua tangan ke air lalu menggosokkannya ke kulit kepala, dan menyiram kepala sebanyak tiga kali.

- Menggosok bagian tubuh sebanyak tiga kali;

Gosoklah tubuh bagian depan, belakang, dan menyela rambut serta jenggot.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas